Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 18 Jan 2019 09:37 WITA ·

Polres Sidrap Deklarasikan Pemilu Damai 2019


 Polres Sidrap Deklarasikan Pemilu Damai  2019 Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP –– Wujudkan Pemilu Legislatif dan Presiden yang Aman, Damai dan Kondusif, Kepolisian Resor (Polres) Sidrap beserta jajaran menggelar Deklarasi Damai di Pelataran Monumen Ganggawa Kelurahan Pangkajene Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Jumat (18/1/2019).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Sidrap, Ketua DPRD, Dandim 1420 Ketua Kajari dan Pengadilan serta para pimpinan partai politik.

Kegiatan tersebut diawali dengan senam maumere bersama ratusan unsur baik TNI, Polri, Persit, Bhayangkari dan warga masyarakat.

Pada arahannya, Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono, SH, SIK, MH mengatakan bahwa sinergi antara aparat maupun instansi terkait mampu mewujudkan sidrap yang aman dan kondusif.

“Pilkada 2018 kemarin telah berlangsung aman dan kondusif, mari kita wujudkan kembali di pemilu 2019 tahun ini,” ucapnya.

Orang nomor satu di jajaran Polres Sidrap ini juga mengatakan bahwa perbedaan dalam berpolitik merupakan hal yang biasa.

“Pandangan dalam berpolitik boleh berbeda namun silaturrahim antar sesama harus tetap terjalin,” tuturnya

Mantan Kasat Intelkam Polrestabes Makassar ini juga turut mengapresiasi sinergi antara pihak TNI, Polri maupun instansi terkait sehingga situasi kamtibmas hingga saat ini masih aman dan terkendali.

“Saya berterima kasih atas sinergi dan kerja sama yang selama ini terjalin dengan baik, semoga ini bisa terus dipertahankan sehingga kamtibmas di bumi nene mallomo tetap terus terjaga,” tutupnya. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

KPU Pinrang Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024

23 April 2024 - 18:06 WITA

H Mashur Mohd Alias Resmi Mendaftar di PAN dan Demokrat

23 April 2024 - 14:09 WITA

Syahar dan Demokrat Sidrap sama-sama Berharap bisa ‘Berjodoh’ di Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 19:51 WITA

SAR Pinang Demokrat dan PAN Menuju Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 18:51 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.