Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Eksklusif · 15 Feb 2019 16:22 WITA ·

Kapolres Sidrap Anjangsana ke Sekolah Luar Biasa


 Kapolres Sidrap Anjangsana ke Sekolah Luar Biasa Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Sidrap ke 675 tahun 2019, Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono melaksanakan kegiatan anjangsana ke sekolah luar biasa (SLB), Jalan Pelanduk, Kelurahan Lautang Benteng, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, Jumat (15/2/2019).

Kedatangan orang nomor satu di jajaran Polres Sidrap tersebut disambut gembira dan senang oleh para guru maupun siswa sekolah.

Pada Kesempatan tersebut, Kapolres Sidrap menyerahkan bantuan berupa mie instan, telur, makanan kaleng dan tepung terigu ke pihak sekolah.

Budi Wahyono mengatakan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari jadi Sidrap ke 675 tahun 2019 yang jatuh pada tanggal 18 Februari mendatang

“Bentuk sinergitas bersama pemerintah daerah (Pemda) dan unsur Forkopimda Kabupaten Sidrap dalam rangka membantu sesama yang membutuhkan,” ujar Kapolres Sidrap

Kapolres Sidrap juga turut mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh pemda Sidrap tersebut, menurutnya ini sangat baik dalam rangka mendekatkan antara pihak pemerintah daerah bersama masyarakat.

“Saya berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut, tidak hanya dalam memperingati hari jadi sidrap, namun dihari – hari lain pun tetap berjalan, sekali lagi saya pribadi mengapresiasi ” lanjutnya.

Di tempat yang sama, pihak sekolah pun berterima kasih terhadap Kapolres Sidrap yang menyempatkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan anjangsana tersebut, menurutnya sangat jarang seorang pemimpin terjun langsung melihat kondisi di sekitarnya.

“Terima kasih Bapak Kapolres Sidrap, semoga kebaikan bapak dibalas oleh allah swt,” kata salah seorang pengajar sekolah (asp/ajp).

Artikel ini telah dibaca 56 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Puncak Bila, Wisata Kaya Wahana dengan Harga Terjangkau

25 April 2024 - 15:15 WITA

Polres Sidrap Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Bulan April 2024

24 April 2024 - 10:16 WITA

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

KPU Pinrang Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024

23 April 2024 - 18:06 WITA

H Mashur Mohd Alias Resmi Mendaftar di PAN dan Demokrat

23 April 2024 - 14:09 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.