Menu

Mode Gelap
Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

Ragam · 14 Feb 2020 14:08 WITA ·

Wisata Alam Lejja Usung Konsep ‘Natural Healing’


 Wisata Alam Lejja Usung Konsep ‘Natural Healing’ Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SOPPENG, — Kawasan Wisata Alam (KWA) Lejja’e, yang terletak di Kabupaten Soppeng, diklaim memiliki sumber air panas terbaik dari alam.

Perusda Soppeng yang menjadi pengelola wisata alam Lejja’e ingin kawasan tersebut menjadi ‘natural healing’ di Sulawesi Selatan.

Direktur Perusda Soppeng, Muh Jufri, Jumat (14/2/2020), mengatakan, ‘natural healing’ adalah visi misi pengelola KWA Lejja.

“Karena Air lejja bersumber dari alam, maka dipercaya bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit, baik untuk kesehatan kulit, relaksasi, dan banyak manfaat lainnya,” kata mantan Ketua KPU Sidrap itu.

Rabu (11/2) lalu, Gubernur Sulsel, HM Nurdin Abdullah bersama investor dan konsulat jenderal dari Jepang, Ishimoto Ichisoru melakukan kunjungan di kawasan wisata alam Lejja, Kabupaten Soppeng.

“Wisata Lejja merupakan hal yang menarik, karena memiliki air panas yang terbaik di dunia, dan kita dapat saksikan sendiri air panas Lejja tidak berbau belerang,” ungkap Bupati Soppeng, Kaswadi Razak di hadapan Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah.

Menurut, Kaswadi Razak, dengan potensi yang dimiliki Soppeng saat ini, sangat memungkinkan untuk mendatangkan wisatawan baik domestik maupun mancanegara.

“Sehingga tidak menutup kemungkinan nantinya orang Jepang melakukan kunjungan rekreasi di Lejja,” tuturnya.

Kunjungan Gubernur didampingi Konjen Jepang, adalah untuk melihat sketsa rancangan hotel yang akan dibangun di Lejja. (spa)

Artikel ini telah dibaca 383 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Rasakan Sensasinya, Nasi Goreng ‘Lupa Mantan’ di Jln Singa, Pangkajene

1 Januari 2024 - 16:13 WITA

Gula Tappo, Produk Andalan Kecamatan Pitu Riase Tampil di Pameran UMKM

7 November 2023 - 19:47 WITA

Ayo ke Desa Leppangeng, Punya Destinasi Wisata Alam Menarik

26 Oktober 2023 - 12:59 WITA

Jembatan Pelangi Lagading, Destinasi yang Menawarkan Keindahan

4 Oktober 2023 - 20:32 WITA

Meriah, Pembukaan MAFEST 2023 di Alun-alun Alla Enrekang

30 September 2023 - 14:04 WITA

Kuliner Jalkot’ta, Menunya Nikmat Bikin Ketagihan

10 September 2023 - 16:41 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.