Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 20 Mar 2020 16:55 WITA ·

Antisipasi Covid 19, Dinkes Enrekang Melakukan Semprot Area Polres


 Antisipasi Covid 19, Dinkes Enrekang Melakukan Semprot Area Polres Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, Polres Enrekang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Enrekang yang dipimpin langsung Kadis Kesehatan Kabupaten Enrekang Sutrisno, SE, S.KM, MM melakukan penyemprotan cairan Disinfektan di seluruh ruangan di Polres Enrekang, Kamis (19/03/20).

Penyemprotan cairan Disinfektan di sambut baik oleh Kapolres Enrekang AKBP Endon Nurcahyo, S.Ik dimana untuk mencegah ataupun mengantisipasi penyebaran Virus Covid – 19 di lingkungan Polres Enrekang.

Kapolres Enrekang, AKBP Endon Nurcahyo mengatakan, selain penyemprotan cairan disinfektan, seluruh personil juga telah dilakukan pengecekan suhu badan dan kami juga melakukan antisipasi dengan membuat tempat-tempat untuk cuci tangan di tempat-tempat pelayanan Masyarakat.

AKBP Endon Nurcahyo, S.Ik menghimbau kepada Masyarakat Kabupaten Enrekang agar kita bersama-sama menjaga kebersihan diri dan tetap tenang dan jangan panik

“Apabila Masyarakat menemukan keluhan-keluhan yang hampir atau menyerupai tanda-tanda Virus Corona agar segera melaporkan diri kepada Dinas Kesehatan ataupun Puskesmas terdekat,” katanya.

Sementara itu Kadis Kesehatan Sutrisno, SE, S.KM, MM mengatakan Kabupaten Enrekang masih dalam Zona aman dan diusahakan memutus rantai Virus Corona dengan melakukan sosialisasi bekerjasama dengan seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Enrekang. (asr/ajp)

Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

H Bunyamin Yafid, Pimpinan PT Annur Ma’arif Manasik 273 CJH Sidrap

20 April 2024 - 13:39 WITA

Optimalisasi Irigasi, Kodim 1420/Sidrap Gelar Karya Bakti Bersama Kelompok Tani

20 April 2024 - 11:23 WITA

NasDem, Gerindra dan Demokrat Bertemu Bahas Pilkada 24 Kabupaten/Kota di Sulsel

19 April 2024 - 23:42 WITA

Bahrul Appas Tekankan Responsivitas Disnakkan Sidrap terhadap Permentan No.17 Tahun 2023

19 April 2024 - 17:16 WITA

1 Tahun Jadi DPO, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Penganiayaan

19 April 2024 - 17:06 WITA

Polres Sidrap Luncurkan Program Baru Untuk Tekan Angka Kecelakaan

19 April 2024 - 11:43 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.