Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Terkini · 15 Jun 2020 14:54 WITA ·

Baznas Sidrap Gelar Pelatihan Dai Zakat Bagi Muballig Muda


 Baznas Sidrap Gelar Pelatihan Dai Zakat Bagi Muballig Muda Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sidrap bekerjasama dengan Komite Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) menggelar Pelatihan Dai Zakat bagi Muballig Muda, di Kantor Baznas Sidrap, Kelurahan Lakessi, Kecamatan Maritengngae Sidrap, Senin (15/6/2020).

Ketua Baznas Sidrap, Drs Akhyaruddin Hakim diwakili oleh Komisioner Baznas Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan, Dr Wahidin Ar Raffany mengatakan pelatihan Dai Zakat ini dilakukan agar mereka bisa mensosialosasikan Zakat kepada masyarakat Sidrap.

Diketahui bahwa, ada lima Komisioner Baznas masing-masing mempunyai keterbatasan waktu. Untuk itu, para Muballig yang ikut pelatihan Dai ini bisa membantu Baznas dalam mensosialisasikan Zakat tersebut.

“Muballig yang kita latih Dai Zakat yang berjumlah 20 orang ini akan tersebar 11 Kecamatan diseluruh wilayah Sidrap akan akan berdakwah dan mensosialisasikan zakat,”kata Wahidin,

Sementara Wakil Ketua Bidang Adminitrasi dan SDM, Drs Madaling mengatakan Pelatihan Dai Zakat ini merupakan Program Baznas bersama MUI dalam rangka merekrut Muballig muda untuk dijadikan sebagai pioner dilapangan dalam rangka mensosialisasikan Zakat ditengah masyarakat.

Pelatihan Dai ini salah satu upaya dalam mensosialisasikan apa itu Baznas salah satu faktor dan kendala di tengah masyarakat belum memahami betul apa itu Baznas.

Dengan Pertimbangan inilah sehingga kita mengajak MUI menyiapkan Muballig yang mempunyai Potensi, Kridibelitas yang bisa menyuarakan Baznas sampai ketingkat Desa dan Kelurahan yang ada diwilayah Sidrap.

“Alhamdulillah kegiatan pelatihan ini dapat berjalan lancar sesuai meskipun awalnya target Muballig yang kita inginkan sebanyak 40 orang, namun karena adanyan Wabah Covid-19 ini, pihak Baznas hanya bisa merekrut 20 orang Muballig,” pungkasnya (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 58 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Polres Sidrap Luncurkan Program Baru Untuk Tekan Angka Kecelakaan

19 April 2024 - 11:43 WITA

Proses Seleksi Calon Anggota Polri di Sidrap Diperketat

18 April 2024 - 14:06 WITA

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

Belum Ideal bagi Petani, Bahrul Appas minta Pemerintah Terlibat Stabilkan Harga Gabah

17 April 2024 - 19:50 WITA

TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare?

17 April 2024 - 16:28 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.