Menu

Mode Gelap
Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

Fokus · 22 Jun 2020 19:36 WITA ·

Evaluasi Perekrutan E-KTA, DPD Nasdem Maksimalkan Struktur


 Evaluasi Perekrutan E-KTA, DPD Nasdem Maksimalkan Struktur Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Sidrap, kembali melakukan rapat koordinasi dengan agenda evaluasi perekrutan kader melalui E-KTA, di Sekretariat Partai Nasdem di Jalan Abu Bakar, Pangkajene, Senin, (22/6/2020).

Rapat evaluasi dihadiri pengurus DPD, DPC, DPRt, Garnita dan seluruh anggota Fraksi Nasdem DPRD Sidrap. Hadir pula koordinator RMS Community, Aruji Muhammad, Ketua Sulawesi OTOX RMS, Wasianto dan perwakilan Sulawesi MotoX, Arsyal Ahmad.

Ketua DPD Partai Nasdem Sidrap, Samsumarlin mengatakan, pertemuan ini untuk mengevaluasi langkah perekrutan yang sudah berlangsung sejak awal Juni terakhir.

“Kita sudah berjalan hampir sebulan. Dan Alhamdulillah, data yang masuk sudah 19 ribu lebih,” katanya.

Menurut Ketua Fraksi Nasdem DPRD Sidrap itu, untuk lebih memaksimalkan perekrutan, DPD kembali ingin agar struktur partai lebih maksimal turun ke masyarakat.

Selain itu, Samsumarlin juga mengapresiasi komunitas loyalis RMS, baik Sulawesi MotoX maupun Sulawesi OtoX, bantuan dan kerja kerasnya membantu Nasdem merekrut E KTA.

“Kita harap, kebersamaan dan kerja sama semua pihak yang cinta Nasdem dan Bapak H Rusdi Masse ini terus berlanjut,” tegasnya.

Ketua Sulawesi OtoX RMS, Wasianto juga berharap, seluruh potensi yang dimiliki Partai, komunitas loyalis RMS tetap turun ke bawah untuk menemui masyarakat.

“Saya kira, sosok RMS sangat dicintai masyarakat Sidrap. Ini moment untuk membuktikan kecintaan kita kepada RMS,” ujarnya.

Pengusaha muda yang akrap disapa Sinto ini, yakin Nasdem dan akan semakin besar di Sidrap. Itu terjadi, kata dia, jika ada kekompakan dan kebersamaan dalam perekrutan kader Partai Nasdem. (asp)

Artikel ini telah dibaca 99 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PJ Sekda Sidrap Serahkan LKPD Unaudited T.A 2023 kepada BPK Perwakilan Sulsel

28 Maret 2024 - 18:52 WITA

Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM

28 Maret 2024 - 17:56 WITA

Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama

28 Maret 2024 - 09:47 WITA

Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online

28 Maret 2024 - 01:06 WITA

Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

27 Maret 2024 - 21:44 WITA

Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

25 Maret 2024 - 19:13 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.