AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Tim Puslitbang Polri (Pusat Penelitian dan Pengembangan Polri) melaksanakan Penelitian tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri di Aula Parama Satwika Polres Sidrap, Selasa (8/3/2022).
Tim Peneliti Puslitbang Polri di pimpin oleh Kombes Pol Drs. Aziz Saputra di dampingi AKBP Widi Setiawan, S.I.K., M.I.K, Penda Muzzar Kresna. SE (Konsultan), Bripda Andika Bahari Surachman.
Selain itu, ada juga pendamping tim dari Biro Rena Polda Sulsel AKBP Welly Abdillah. SH., S.I.K., MH dan Penata Guntur. ST
Kegiatan puslitbang ini diikuti Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo. S.I.K., MH didampingi Pejabat Utama Polres Sidrap, dan bersama responden dari tokoh masyarakat, tokoh agama, yang ada di Kabupaten Sidrap.
Untuk pendalaman seberapa puas masyarakat Sidrap terhadap Kinerja Polres Sidrap khususnya dalam hal pelayanan publik.
Tim Puslitbang Polri diterima oleh Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo mengatakan maksud dan tujuan penelitian dari pusat langsung ke daerah kewilayahan ini adalah untuk menganalisis, memperoleh data, fakta dan informasi serta masukan dari publik terkait dengan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri Polres Sidrap khususnya pada fungsi Reskrim, Intelkam, Lantas, Binmas dan Samapta.
Ketua Tim Puslitbang Polri Kombes Pol Drs. Aziz Saputra mengatakan dalam sasaran penelitian puslitbang internal terhadap satuan kerja. Di antaranya yakni Pelayan SIM, Pelayanan SKCK, Pelayanan Pengaduan Masyarakat.
“Kami akan lihat bagaimana kepuasan masyarakat terhadap lima pungsi operasianal tersebut dengan dua pendekatan, yaitu kuantitatif dan kualitatif,” ujar Kombes Pol Aziz Saputra
Lanjut Aziz Saputra, kedatangannya di Polres Sidrap ini bukan untuk mencari salah atau benarnya hasil penelitian, justru hasil angka indeks kepercayaan masyarakat inilah kontribusi puslitbang polri nantinya menjadi indicator zona mana saja yang sangat berpengaruh.
Selain pendalaman internal, Tim Puslitbang juga akan melakukan pendalaman eksternal kepada perwakilan Tokoh masyarakat Kabupaten Sidrap yang di undang. Diharapkan perwakilan masyarakat ini betul-betul transparan sesuai yang di alaminya.
Dalam kesempatan ini beliau menyampaikan ada 2 kunci kesuksesan pelayanan kepada masyarakat yaitu dukungan publik dan restu publik, tentunya ini sangat penting untuk mengukur sejauh mana kepuasan dan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja kepolisian terutama Polres Sidrap.
Kegiatan Tim di lanjutkan dengan mengadakan Focus Group Discussion (FGD) baik kepada para Responden maupun terhadap masing-masing fungsi kepolisian, hal ini di lakukan untuk menguatkan fakta-fakta pelaksanaan Pelayanan, kemudian bisa memberikan timbal balik berupa masukan yang baik sebagai penunjang Tugas Kepolisian di kemudian hari. (asp)