Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Eksklusif · 15 Mar 2021 15:05 WITA ·

Bukan lagi Hoaks, Hari Ini Bupati Sidrap Gelar Resepsi Pernikahan di Makassar


 Bukan lagi Hoaks, Hari Ini Bupati Sidrap Gelar Resepsi Pernikahan di Makassar Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Sidrap, H Dollah Mando, Senin (15/3/2021) resmi mempersunting Suhara (49), di hotel Four Point Sheraton Makassar,  sekira pukul 10.00 wita.

Informasi yang dihimpun, resepsi pernikahan keduanya digelar terbatas, dan hanya dihadiri kerabat, dan pejabat lingkup Pemkab Sidrap.

“Yah, hari ini nikah di hotel Sheraton,” singkat Kadis Kominfo Sidrap, H Bachtiar Tjafari kepada media.

Foto resepsi pernikahan Bupati Sidrap di Hotel Sheraton juga banyak dibagikan warganet di medsos dan WAG.

Beragam reaksi warga Sidrap atas resepsi pernikahan tersebut. Warganet mengucapkan doa agar keduanya menjadi keluarga sakinah, mawadda dan warahmah.

Namun, tak sedikit yang mempertanyakan nasib Ismail. Sang fotografer yang sempat mengedit foto Bupati bersama calon istrinya. Ismail sempat viral lantaran diringkus polisi karena dilaporkan oleh keluarga Dollah Mando atas tuduhan menyebarkan hoaks dan menyebarkan foto itu ke media sosial.

Informasi yang diperoleh, hingga saat ini, Ismail masih berstatus wajib lapor di Satresrim Polres Sidrap atas kasus yang menimpanya.

Ketua LSM LIPAN Sidrap, Hj Suharty Muhammadiyah, kepada media, Senin (15/3/2021), meminta kasus yang menimpa Ismail klir.

Pasalnya, Ismail hanya menjalankan profesinya sebagai editor dan fotografer. “Jangan sampai ada kesan, kita bahagia di atas penderitaan orang lain. Nama baik Ismail harus dipulihkan dan pelapor minta maaf,” tegasnya.

Menurut Hj Arty, sapaannya, tuduhan kepada Ismail, karena telah menyebarkan hoaks sudah terbantahkan dengan resepsi pernikahan Bupati Sidrap, H Dollah Mando dengan Ibu Suhara di Makassar.

“Saya kira, polisi juga paham. Kita tunggu perkembangannya. Semoga pelapor bisa minta maaf dan nama baik Ismail dipulihkan,” tandasnya. (spa)

Artikel ini telah dibaca 8,626 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

KPU Pinrang Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024

23 April 2024 - 18:06 WITA

H Mashur Mohd Alias Resmi Mendaftar di PAN dan Demokrat

23 April 2024 - 14:09 WITA

Syahar dan Demokrat Sidrap sama-sama Berharap bisa ‘Berjodoh’ di Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 19:51 WITA

SAR Pinang Demokrat dan PAN Menuju Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 18:51 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.