Menu

Mode Gelap
Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

Ajatappareng · 8 Nov 2018 20:27 WITA ·

Dapat Hibah dari Australia, Tahun depan Sidrap Bangun Ipal Komunal


 Dapat Hibah dari Australia, Tahun depan Sidrap Bangun Ipal Komunal Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidrap tahun depan rencana nya akan membangun IPAL atau Instalasi Pengolahan Air Limbah Komunal di Desa Kalosi Alau, Kecamatan Dua Pitue, Sidrap.

Hal itu terungkap dalam audiens yang dilaksanakan oleh Plt Bupati Sidrap H Dollah Mando dengan tim Hibah sAIIG di Ruang Kerja Bupati Sidrap baru-baru ini.

Pembangunan Ipal Komunal ini rencananya akan menghabiskan anggaran sekitar 3,4 milyar dengan kapasitas 150 SR. Dana yang digunakan berasal dari hibah Pemerintah Australia.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, Partanahan dan Lingkungan Hidup Sidrap, Hj Aryani menjelaskan Program sAIIG merupakan hibah dari pemerintah Australia di bidang sanitasi kepada pemerintah Indonesia. Pada sAIIG II diberikan kepada Kabuapten Kota yg berkinerja Baik di bidang sanitasi.

“Dan Alhamdulillah Sidrap dapat Hibah ini. Hibahnya berupa pembangunan IPAL KOMUNAL dan Sambungan Rumah dengan kapasitas 150 Sambungan Rumah,” jelas Hj Aryani.

Terkait program ini tahun ini akan dilakukan perencanaan Detail Engineering Design (DED) dan tahun depan lanjut Konstruksi.

Di Sidrap lanjut Aryani, Desa Kalosi Alau terpilih untuk pelaksanaan program tersebut, karena desa ini memiliki kinerja yang baik dan pemerintah desa memiliki komitmen yang tinggi di bidang sanitasi.

“Komitmen pemerintah desa nya bagus sehingga desa ini terpilih untuk pelaksanaan program Ipal Komunal ini,” pungkas Mantan Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Sidrap ini.

Sementara Plt Bupati Sidrap H Dollah Mando berharap program tersebut bisa terlaksana dengan baik.” Silahkan dikawal pelaksanaan programnya agar program bisa berjalan sesuai harapan,” tandasnya. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 26 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM

28 Maret 2024 - 17:56 WITA

Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama

28 Maret 2024 - 09:47 WITA

Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online

28 Maret 2024 - 01:06 WITA

Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

27 Maret 2024 - 21:44 WITA

Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

25 Maret 2024 - 19:13 WITA

PJ Sekda Sidrap Buka Kegiatan “Amaliah Ramadhan” Di Baruga SKPD

25 Maret 2024 - 11:09 WITA

Trending di Advertorial

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.