Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 8 Okt 2018 19:08 WITA ·

Jaga Kedamaian, Polres Sidrap Gelar Tabligh Akbar


 Jaga Kedamaian, Polres Sidrap Gelar Tabligh Akbar Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Demi menjaga kedamaian dan keamanan wilayah, Kepolisian Resor Sidrap menggelar tabligh Akbar di masjid Nur Tarbiyah Baranti, Senin (8/10/18) malam.

Tabligh Akbar yang dibawakan oleh ustad Firanda Andirja tersebut dihadiri ribuan warga dari berbagai kalangan. Mereka diharapkan menjadi mitra Polres Sidrap dalam menjaga dan memelihara kehidupan beragama yang damai.

Menurut Kapolres Sidrap AKBP Ade Indrawan, SIK, MH di sela tabligh akbar, tanpa dukungan alim ulama dan tokoh lintas agama, situasi sidrap yang kondusif akan sulit terwujud.

Saat ini, Indonesia tengah didera persoalan yang cukup pelik seperti terkikisnya nilai nasionalisme. Persoalan lain yakni tergerusnya karakter bangsa dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika dan merosotnya nilai-nilai moral dalam kehidupan masyarakat.

Penyusupan paham radikal juga semakin masif. Sementara, tindakan anarkistis meningkat dan sikap intoleransi berkembang.

Ade mengatakan, tabligh akbar diadakan untuk menyatukan hati dan pikiran masyarakat demi kebaikan dan kemajuan pembangunan di Sidrap. Persiapan Tabligh Akbar berlangsung sekitar dua pekan. Acara yang diselenggarakan di masjid nur tarbiyah Baranti itu dimulai sekitar pukul 18.30 WITA

Kondisi Sidrap diharapkan aman dan sejahtera. Tabligh akbar juga bertujuan meningkatkan keimanan seluruh anggota Polres Sidrap

Selain itu, tabligh akbar dinilai sebagai momen baik untuk mengiringi penanganan berbagai kasus yang merusak moral masyarakat Sidrap seperti narkoba, pencurian kendaraan bermotor, dan perjudian.

“Semoga ini menjadi moment masyarakat untuk meninggalkan perbuatan yang dilaknat oleh Allah SWT,” tutup Ade. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare?

17 April 2024 - 16:28 WITA

Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW

17 April 2024 - 15:34 WITA

Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

17 April 2024 - 15:27 WITA

Matador’s Perjuangan Solid Dukung Syaharuddin Alrif di Pilkada Sidrap

16 April 2024 - 21:23 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.