Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Kabar Utama · 23 Mei 2018 15:10 WITA ·

Jamin Asuransi Kesehatan Warganya 100 Persen, RMS Raih UHC Award dari Presiden Jokowi


 Jamin Asuransi Kesehatan Warganya 100 Persen, RMS Raih UHC Award dari Presiden Jokowi Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Komitmen Bupati Sidrap H Rusdi Masse untuk menjamin kesehatan masyarakatnya membuahkan hasil. Baru awal penerapannya orang nomor satu di Bumi Nene Mallomo ini dianugerahi penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award.

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Jokowi, Rabu (23/5/2018) di Istana Negara, Jakarta.

Penghargaan itu diberikan atas komitmen Bupati Sidrap H Rusdi Masse yang menggratiskan Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang dikelola oleh Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan bagi masyarakat Sidrap.

“Syaratnya sebuah daerah minimal 95 persen masyarakatnya memiliki Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS). Tapi Sidrap justru mencapai 100 persen. Ini yang mendapat apresiasi,” kata Kepala Dinas Kesehatan dan Pengendalian Penduduk dan KB, dr HA Irwansyah.

Menurut Irwansyah, sebuah kebanggaan karena Bupati Sidrap H Rusdi Masse berhasil menjadikan seluruh masyarakat Sidrap menerima kartu jaminan kesehatan KIS.

“Selain kita masyarakat Sidrap yang bangga, apa yang dilakukan bapak bupati juga mendapat apresiasi dari pemerintah pusat. Terbukti dengan diserahkannya UHC Award dari Mendagri ini,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, berkat terobosan Bupati Sidrap H Rusdi Masse, beberapa bulan terakhir masyarakat Sidrap telah menerima kartu BPJS gratis yang diserahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Sidrap H Rusdi Masse.

Kartu BPJS gratis ini diterima dengan antusias oleh masyarakat di Bumi Nene Mallomo ini langsung. Betapa tidak kartu itu dinilai sangat membantu mereka dalam kehidupan sehari-hari.

BPJS gratis atau kartu Indonesia sehat di Sidrap menjadi sebuah anugerah besar bagi seluruh warga Sidrap. Betap tidak, dengan jaminan kesehatan, mereka bisa dan bebas berobat dimanapun mereka berada sepanjang dalam wilayah Indonesia. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

RMS Sebut Nama-Nama Kader NasDem yang Layak di Pilgub Sulsel

16 April 2024 - 18:42 WITA

Polda Sulteng Gagalkan 25 Kg Sabu Tujuan Sidrap

5 April 2024 - 19:16 WITA

Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

27 Maret 2024 - 21:44 WITA

Rekapitulasi KPU Rampung: Ini 8 Partai Lolos Parlemen, PPP-PSI Gagal

20 Maret 2024 - 22:44 WITA

Trending di Fokus

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.