Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 10 Nov 2021 13:28 WITA ·

Kapolres Sidrap : Hari Pahlawan, Penghormatan Terhadap Para Kusuma Bangsa


 Kapolres Sidrap : Hari Pahlawan, Penghormatan Terhadap Para Kusuma Bangsa Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Mario Kec. Kulo, Kab. Sidrap dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Ke – 76 tahun 2021. Rabu (10/11/21).

Bertindak selaku inspektur upacara yakni Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo. S.I.K., M.H yang di ikuti oleh pejabat di lingkungan Pemkab, Pejabat Utama Polres Sidrap dan Kodim, anggota TNI, Polri, Satpol-PP serta siswa – siswi Pramuka

Upacara di awali dengan penghormatan kepada para arwah pahlawan, mengheningkan cipta, di lanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Inspektur upacara dan di tutup dengan tabur bunga yang di ikuti oleh seluruh peserta upacara.

Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo. S.I.K., M.H mengatakan Upacara Ziarah Nasional merupakan rangkaian dalam peringatan hari Pahlawan sebagai bentuk penghormatan atas pengorbanan para kusuma bangsa yang telah berjuang merebut Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Dulu semangat kepahlawanan di tunjukkan melalui pengorbanan tenaga, harta bahkan nyawa, Sekarang kita juga bisa berjuang dengan cara menorehkan prestasi di berbagai aspek kehidupan dan meneruskan cita – cita para pejuang dengan membangun bangsa, “ucap Kapolres.

Selain itu, Kapolres berharap kepada generasi muda penerus bangsa agar  memaknai hari pahlawan dengan meneladani semangat para pahlawan yang pantang menyerah, bekerja dan bekerja untuk membangun negeri menuju Indonesia maju.

“Nilai – nilai patriotisme dan kepahlawanan patut di contoh oleh generasi muda agar lebih cinta dan bangga dengan bangsa Indonesia,” pungkasnya. (asp) 

Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Proses Seleksi Calon Anggota Polri di Sidrap Diperketat

18 April 2024 - 14:06 WITA

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

Belum Ideal bagi Petani, Bahrul Appas minta Pemerintah Terlibat Stabilkan Harga Gabah

17 April 2024 - 19:50 WITA

TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare?

17 April 2024 - 16:28 WITA

Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW

17 April 2024 - 15:34 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.