Menu

Mode Gelap
Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

Eksklusif · 2 Sep 2021 21:31 WITA ·

Kasdim 1420 ‘Pensiun’, Pesan Letkol Dodi: Jaga Kondisi Fisik dan Silaturahmi


 Acara pelepasan Kasdim 1420 yang memasuki masa purna tugas di Kodim 1420 Sidrap, Kamis (2/9/2021). Perbesar

Acara pelepasan Kasdim 1420 yang memasuki masa purna tugas di Kodim 1420 Sidrap, Kamis (2/9/2021).

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP —  Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat ‘melepas’ Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1420 Sidrap, Mayor Inf Sudirman.SS yang telah memasuki purna tugas di Aula Makodim 1420 Sidrap, Kelurahan Majelling Wattang Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Kamis (02/09/2021) pagi.

Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat mengatakan acara korps raport tradisi pelepasan serta penerimaan perwira baru Kodim 1420 Sidrap ini merupakan tradisi yang harus dihargai dan dilestarikan secara berkesinambungan.

Sebab, kata Dodi, hal ini merupakan suatu kebanggaan bagi satuan khususnya di Kodim 1420 Sidrap.

Ditambahkan, datang dan pergi personel merupakan langkah pengabdian sebagai seorang prajurit kepada bangsa dan negara dan juga merupakan implementasi dari upaya pembinaan personel.

“Dan kegiatan ini juga sekaligus sebagai penghormatan bagi personel yang akan menjalani purna tugas dan masuk satuan,” tegas Dandim.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat tidak lupa berpesan kepada Mayor Inf Sudirman.SS yang memasuki purna tugas untuk tetap menjaga kesehatan dan tetap menjaga kondisi fisik seperti saat melaksanakan dinas.

“Tetap jaga hubungan baik dan silaturahmi. Tetaplah memelihara komunikasi meskipun nantinya telah kembali ke lingkungan masyarakat,” pesannya.

Selain acara pelepasan, terlihat kegiatan yang dilaksanakan tersebut juga dirangkaikan dengan penerimaan personel baru yang masuk ke satuan Makodim 1420 Sidrap. (asp)

Artikel ini telah dibaca 105 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kapolres Klaim Tak Berhak Tahan Tangki BBM karena Surat Lengkap

28 Maret 2024 - 23:24 WITA

Hadiri Undangan Tomas, SB Tawarkan Komitmen Panjang

28 Maret 2024 - 23:06 WITA

Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur

28 Maret 2024 - 22:24 WITA

PJ Sekda Sidrap Serahkan LKPD Unaudited T.A 2023 kepada BPK Perwakilan Sulsel

28 Maret 2024 - 18:52 WITA

Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM

28 Maret 2024 - 17:56 WITA

Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama

28 Maret 2024 - 09:47 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.