Menu

Mode Gelap
Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

Ajatappareng · 23 Feb 2021 17:27 WITA ·

Kemendes Kepincut ‘Light Trap’ Petani Bawang Enrekang


 Kemendes Kepincut ‘Light Trap’ Petani Bawang Enrekang Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, JAKARTA — Bupati Enrekang, Muslimin Bando memenuhi undangan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), di Jakarta, Selasa (23/2/2021),).

Bupati Enrekang 2 periode itu, datang langsung ke Kantor Kemendes PDTT, dan disambut Wakil Menteri Desa PDTT Budi Arie Setiadi dan jajaran.

“Kita diundang untuk memaparkan potensi agrowisata yang kita miliki di desa-desa. Dan ada beberapa yang menarik perhatian Kemendes,” jelas MB, sapaannya.

MB mengatakan, Kemendes PDTT memang tengah menjajaki pengembangan ekowisata dan agrowisata di beberapa desa di Indonesia. Termasuk di Enrekang.

“Ini upaya kita meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat agrowisata dan ekowisata. Harapan kita, Kemendes PDTT dapat melihat langsung potensi yang kita miliki,” urai MB.

Wamendes PDTT, Budi Arie Setiadi mengaku telah lama mendengar potensi yang Enrekang miliki. Diantaranya, yang menarik perhatian adalah light trap atau lampu perangkap hama yang digunakan petani bawang.

“Ini sangat menarik dan potensial. Kita akan agendakan berkunjung langsung untuk melihat seperti apa pengembangannya,” jelas Wamen Budi.

Jajaran Kementerian Desa PDTT juga sempat mencoba kopi yang dibawa bupati dari Enrekang. Kopi Enrekang yang telah memiliki ragam brand, telah dikenal luas dengan citarasanya.

“Dengan pengelolaan yang tepat, kita harapkan bisa bersaing di pasar internasional,” tutur Wamen Budi.

Pada acara yang menerapkan protokol kesehatan ketat itu, Wamen Budi didampingi Direktur Pendayagunaan Sumber Daya Alam dan Teknologi Tepat Guna Leroy Samy Uguy dan pejabat Kemendes PDTT lainnya. (rls)

Foto: suarasulsel

Artikel ini telah dibaca 350 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kapolres Klaim Tak Berhak Tahan Tangki BBM karena Surat Lengkap

28 Maret 2024 - 23:24 WITA

Hadiri Undangan Tomas, SB Tawarkan Komitmen Panjang

28 Maret 2024 - 23:06 WITA

Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur

28 Maret 2024 - 22:24 WITA

PJ Sekda Sidrap Serahkan LKPD Unaudited T.A 2023 kepada BPK Perwakilan Sulsel

28 Maret 2024 - 18:52 WITA

Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM

28 Maret 2024 - 17:56 WITA

Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama

28 Maret 2024 - 09:47 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.