Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 20 Jun 2020 20:27 WITA ·

Kompak, Bupati dan Wabup Enrekang Kunjungi Kebun Porang Syaharuddin Alrif


 Kompak, Bupati dan Wabup Enrekang Kunjungi Kebun Porang Syaharuddin Alrif Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Enrekang, H Muslimin Bando dan Wakil bupati Enrekang, Asman kompak berkunjung ke kebun porang milik  Wakil Ketua DPRD Sulsel, H Syaharuddin Alrif di Desa Talumae, Kecamatan Wattang Sidenreng, Sidrap, Sabtu (20/6/2020).

“Kita ingin serius mempelajari dan melihat langsung bagaimana pengelolaan Budidaya tanaman porang milik Syahar di Sidrap,”tutur Muslimin Bando.

Dalam kunjungan tersebut, MB banyak belajar tentang teknik budidaya tanaman porang, dimulai dari kegiatan pembuatan bibit yang berasal dari biji, bintil maupun dari umbi, cara pemeliharaan, pemanenan hingga pemasarannya.

Sementara, Syaharuddin Alrif menyarankan kepada Bupati Enrekang H Muslimin Bando untuk mengembangkan budidaya tanaman Umbi Porang (sejenis umbi hutan yang dapat dijadikan bahan makanan dan kosmetik) di Enrekang, karena diestimasi bisa menghasilkan Rp990 juta/hektar.

Sekretaris DPW Nasdem Sulsel itu, juga ingin menginisiasi komoditi Porang di Sulsel. Tujuannya, merubah paradigma petani Sulsel untuk menanam tanaman pangan yang mudah dan memiliki nilai ekonomi tinggi.

Ditempat yang sama Wakil bupati Enrekang, Asman mengatakan, kunjungannya bersama Bupati ini sangat positif.

“Ke depan, kita akan lihat peluang untuk dikembangkan di wilayah Kabupaten Enrekang. Sebab, tanaman porang memiliki nilai jual,” katanya.

Selain itu, kata Asman, secara geografis, porang berpotensi dibudidayakan di Enrekang.

“Ini bagus, porang tidak membutuhkan sinar matahari yang terlalu banyak,” jelasnya. (asp)

Artikel ini telah dibaca 465 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

H Bunyamin Yafid, Pimpinan PT Annur Ma’arif Manasik 273 CJH Sidrap

20 April 2024 - 13:39 WITA

Optimalisasi Irigasi, Kodim 1420/Sidrap Gelar Karya Bakti Bersama Kelompok Tani

20 April 2024 - 11:23 WITA

NasDem, Gerindra dan Demokrat Bertemu Bahas Pilkada 24 Kabupaten/Kota di Sulsel

19 April 2024 - 23:42 WITA

Bahrul Appas Tekankan Responsivitas Disnakkan Sidrap terhadap Permentan No.17 Tahun 2023

19 April 2024 - 17:16 WITA

1 Tahun Jadi DPO, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Penganiayaan

19 April 2024 - 17:06 WITA

Polres Sidrap Luncurkan Program Baru Untuk Tekan Angka Kecelakaan

19 April 2024 - 11:43 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.