Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 27 Jul 2020 18:35 WITA ·

Nasdem Sidrap Bantu Korban Banjir Turungeng, Desa Teteaji


 Nasdem Sidrap Bantu Korban Banjir Turungeng, Desa Teteaji Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP, — Pengurus DPD II Partai Nasdem dan seluruh anggota Fraksi Partai Nasdem, termasuk Ketua DPRD Sidrap, H Ruslan menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Turungeng, Desa Teteaji, Senin (27/7/2020).

Kepala Desa Teteaji, A. Muh Gusli mengatakan, Turungeng adalah salah satu wilayah yang menjadi langganan banjir tiap tahun.

Tahun ini, ada sekitr 155 KK, atau 100 rumah yang terdampak banjir dengan ketunggian air 50 cm hingga 2 meter. Di beberapa titik, air bahkan menyentuh lantai atas rumah panggung.

Ketua DPD Partai Nasdem Sidrap, Samsumarlin mengatakan, bantuan yang diserahkan sebagai bukti kepedulian dan empati Nasdem Peduli terhadap warga terdampak banjir.

“Bantuan Nasdem peduli bukan hanya kali ini. Tapi, sudah dilakukan setiap saat. Ini instruksi Pak RMS, agar Nasdem selalu hadir saat warga membutuhkan,” katanya.

Menurut Samsumarlin, Nasdem Peduli membawa bantuan selain sembako, adalah air bersih. Nasdem menyerahkan 1.000 air galon untuk digunakan warga.

Mendampingi Ketua DPD Nasdem Sidrap, hadir Ketua DPRD Sidrap, H Ruslan, anggota Fraksi Nasdem Sidrap, H Faisal, Abd Rahman Mustafa, H Bahrul Appas dan Saenal Rosi. Termasuk, sejumlah pengurus DPD, Garnita dan Garda. (spa)

Artikel ini telah dibaca 219 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Polres Sidrap Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Bulan April 2024

24 April 2024 - 10:16 WITA

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

KPU Pinrang Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024

23 April 2024 - 18:06 WITA

H Mashur Mohd Alias Resmi Mendaftar di PAN dan Demokrat

23 April 2024 - 14:09 WITA

Syahar dan Demokrat Sidrap sama-sama Berharap bisa ‘Berjodoh’ di Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 19:51 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.