Menu

Mode Gelap
Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

Kabar Utama · 20 Mar 2021 16:35 WITA ·

Nasdem Sidrap sudah Rekrut Puluhan Ribu Kader


 Nasdem Sidrap sudah Rekrut Puluhan Ribu Kader Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Puluhan ribu warga Kabupaten Sidrap, sudah direkrut menjadi kader Partai NasDem sebagai upaya persiapan menghadapi Pemilu 2024.

Ketua DPD Partai Nasdem Sidrap, Samsumarlin, Sabtu (20/3/2021), mengatakan rekrutmen kader merupakan bagian dari penguatan struktur Partai Nasdem.

“Nasdem sudah bertransformasi menjadi Partai Modern sehingga rekrutmen dilakukan secara elektronik melalui E-KTA. Ini sesuai arahan dan instruksi Ketua DPW Nasdem Sulsel, H Rusdi Masse,” katanya.

Menurut Ketua Fraksi Partai Nasdem Sidrap itu, rekrutmen terus dilakukan sebagai tindaklanjut dari pertemuan safari struktural DPW Nasdem Sulsel di RMS Centre, beberapa waktu lalu.

“Alhamdulillah, statistik E-KTA terus bertambah sejak pertemuan kemarin. Dan Insya Allah, seluruh kader terus bergerak melakukan rekrutmen,” katanya.

Sekretaris DPD Nasdem Sidrap, Abd Rahman Mustafa menambahkan, jumlah E-KTA Nasdem Sidrap hingga Sabtu, 20 Maret sudah mencapai 26.219 E-KTA.

Sidrap kini menduduki posisi kedua dibawah Makassar yang sudah mencapai 57.020. Disusul Pinrang di posisi ketiga dengan jumlah 25.786 E-KTA.

Politisi yang akrab disapa Dedhi Berdhi ini optimis, rekrutmen kader terus bertambah dan semakin memperkuat struktur partai hingga ke DPRt.

Menurut Anggota DPRD Kab Sidrap itu, rekrutmen kader dan anggota baru serta memperkuat struktur partai di tingkat kecamatan (DPC) dan kelurahan atau ranting (DPRt), merupakan langkah konkret untuk Partai NasDem Sidrap dalam melakukan pengembangan partai menjelang pemilu 2024 mendatang. (asp)

Artikel ini telah dibaca 641 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

27 Maret 2024 - 21:44 WITA

Rekapitulasi KPU Rampung: Ini 8 Partai Lolos Parlemen, PPP-PSI Gagal

20 Maret 2024 - 22:44 WITA

Jadi Pemenang di Sulsel, NasDem ‘PeDe’ Usung Kader di Pilkada

4 Maret 2024 - 13:43 WITA

Rekap Kabupaten Selesai, 8 Partai Sukses Raih Kursi di DPRD Sidrap

27 Februari 2024 - 13:38 WITA

NasDem, PKB, PKS Kompak Dukung Hak Angket Kecurangan Pemilu

23 Februari 2024 - 13:57 WITA

H Mashur dapat ‘Lampu Hijau’ Demokrat, Disiapkan Jadi Calon Bupati Sidrap

15 Januari 2024 - 15:34 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.