Menu

Mode Gelap
Bupati SAR: 6 Bulan, 9 ‘Pekerjaan Rumah’ Camat harus Selesai Ini Daftar 48 Pejabat dan ASN Sidrap yang Dilantik Lantik Pejabat di Pasar, SAR: Esensinya, harus Paham Kondisi Lapangan Kosmetik Ilegal masih Marak, BBPOM Ajak Media Ikut Mengawasi Pemilik Toko Kosmetik Ilegal di Sidrap Sering Tampil Glowing di Medsos

Budaya · 28 Agu 2025 21:01 WITA ·

2 Hari Pasca Dilantik, Plh Kadis Kesehatan Langsung ‘Bersih-bersih’


 2 Hari Pasca Dilantik, Plh Kadis Kesehatan Langsung ‘Bersih-bersih’ Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Plh Kepala Dinas Kesehatan Sidrap, DR Ishak Kenre S.KM., M.Kes langsung ‘bersih-bersih’ di lingkup jajaran Dinas Kesehatan.

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Kesehatan Sidrap, Dr. Ishak Kenre, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen sektor kesehatan dalam menjaga kebersihan lingkungan kerja dan pelayanan publik.

Selain itu, program ini untuk mendukung program Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang, yakni Sidrap Bersih.

Dinas Kesehatan akan menggelar kegiatan Jumat Bersih secara serentak pada Jumat (29/8/2025), sebagai bentuk dukungan terhadap program “Sidrap Bersih” yang digagas oleh Bupati Sidrap, H. Syaharuddin Alrif, S.I.P., M.M.

Kegiatan ini akan melibatkan 14 Puskesmas, Puskesmas Pembantu (Pustu) dan Rumah Sakit serta jajaran Dinas Kesehatan, hingga Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda).

“Jumat Bersih bukan hanya soal membersihkan fasilitas kesehatan, tetapi juga membangun budaya kerja yang sehat, disiplin, dan peduli lingkungan. Ini sejalan dengan visi Bapak Bupati untuk mewujudkan Sidrap yang bersih, sehat, dan nyaman,” ujar Ishak Kenre, Kamis (28/8/2025).

Kegiatan ini akan melibatkan seluruh tenaga kesehatan, staf administrasi, dan petugas kebersihan di masing-masing unit kerja.

Fokus utama adalah pembersihan area pelayanan, ruang tunggu, halaman, serta fasilitas umum di sekitar lingkungan kerja. Selain sebagai upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan fasilitas kesehatan.

Jumat Bersih juga diharapkan menjadi momentum membangun kesadaran kolektif akan pentingnya lingkungan yang sehat sebagai bagian dari pelayanan publik yang berkualitas. (asp)

Artikel ini telah dibaca 206 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tumbuhkan Karakter Positif, Anak PAUD Sidrap Nikmati Serunya Perkemahan 2025

1 November 2025 - 21:47 WITA

Konfercab NU Sidrap Sepakat Secara Aklamasi: Muh. Yusuf Kembali Pimpin PCNU

1 November 2025 - 18:38 WITA

Pertama Kali Bergabung Ke Partai Politik, Mrs. R Pengusaha Kosmetik Jabat Wakil Ketua PSI Wajo

1 November 2025 - 16:43 WITA

Bupati Syaharuddin Dorong NU Jadi Mitra Strategis Pemerintah Wujudkan “Sidrap Berkah”

1 November 2025 - 11:35 WITA

Konfercab V NU Sidrap Rumuskan Strategi Baru untuk Penguatan Program Keumatan

1 November 2025 - 11:22 WITA

Bawaslu Sidrap Ajak Masyarakat Berperan Aktif dalam Pengawasan Pemilu

31 Oktober 2025 - 13:08 WITA

Trending di Eksklusif