Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Fokus · 29 Nov 2021 19:48 WITA ·

22 Pejabat Eselon II Pemkab Sidrap Ikuti Job Fit


 22 Pejabat Eselon II Pemkab Sidrap Ikuti Job Fit Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang melakukan uji kesesuaian (job fit) Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, di Aula Politeknik STIA LAN Makassar, 29-30 November 2021.

Job fit diikuti 22 pejabat eselon II lingkup Pemkab Sidrap yang memenuhi syarat, terdiri kepala dinas, kepala badan, asisten dan staf ahli.

Di kesempatan itu, seluruh peserta menjalani sesi wawancara dengan 5 penguji atau pewawancara. Mereka yakni Sekda Sidrap, Sudirman Bungi, Direktur Politeknik STIA LAN Makassar, Prof. Amir Imbaruddin, MDA., PhD, dan Wakil Direktur II Politeknik STIA LAN Makassar, Dr. Muttaqin, MBA.

Selain itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jausi, dan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulsel, Asri Sahrun Said.

Pelaksanaan job fit disaksikan langsung Ketua DPRD Sidrap, H. Ruslan, bersama Wakil Ketua DPRD Sidrap, Andi Sugiarno Bahri, dan Kasman.

Tampak pula anggota DPRD Sidrap dari Komisi I, Ahmad Shalihin Halim dan Naharuddin.

Sekda Sidrap, Sudirman Bungi mengatakan, job fit bagi pejabat eselon II itu merupakan bahan pertimbangan dalam pelaksanaan rotasi jabatan.

“Rotasi jabatan saat ini tidak seperti dulu, sesuai aturan harus dilakukan uji kesesuaian atau job fit,” ungkap Sudirman.

“Diharapkan dengan job fit ini, nantinya akan tercipta peningkatan kinerja di masing-masing OPD,” tandasnya. (asp)

Visited 2 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 37 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Koalisi Kuat di Balik SAR-Kanaah: Partai dan Tokoh Bergandengan Menuju Kemenangan

19 November 2024 - 10:18 WITA

Cawabup Nurkanaah Minta Partai Pengusung dan Relawan Bergerak Massif

18 November 2024 - 19:23 WITA

Kolaborasi Demokrat dan Nasdem: Satukan Kekuatan untuk SAR-Kanaah

18 November 2024 - 18:53 WITA

Proyek Jalan Rabat Beton di Desa Tanete Hancur, Warga Minta Audit Ulang

18 November 2024 - 15:52 WITA

Dukung Sektor Agribisnis, Terminal Buah Keday Ruby Resmi Beroperasi

18 November 2024 - 13:50 WITA

Blusukan ke Pasar, Syaharuddin Alrif Tampung Keluhan Pedagang Sidrap

17 November 2024 - 14:11 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.