AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) penerimaan CPNS 2018, telah tuntas di Kabupaten Sidrap.
Kini para pelamar, terkhusus peserta SKB yang mencapai 433 orang saat ini masih menunggu pengumuman kelulusan.
Terkait hal itu, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sidrap bakal memenuhi undangan Badan Kepegawaian Negara (BKN), yang mengundang seluruh perwakilan BKD dalam rekonsiliasi data hasil integrasi nilai SKD-SKB.
“Semua (termasuk Sidrap, red) yang mengadakan pengadaan CPNS 2018 (diundang, red),” kata Kepala Bidang Mutasi BKD Sidrap Faisal Sehuddin, Minggu (16/12/2018).
Ditanya mengenai kapan kelulusan bisa diumumkan, Faisal mengaku belum bisa menentukan. Tunggu petunjuk pusat,” singkatnya. (asp/ajp).