Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 14 Jan 2021 13:32 WITA ·

BRI – Polres Enrekang Saling Dukung Terapkan Protokol Kesehatan


 BRI – Polres Enrekang Saling Dukung Terapkan Protokol Kesehatan Perbesar

Penyerahan bantuan dari BRI Cabang Enrekang kepada Kapolres Enrekang.

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Polres Enrekang menerima bantuan 2 buah Wastafel dari BRI Cabang Enrekang yang diserahkan di lapangan apel Mapolres Enrekang, Kamis (14/01/21).

Kegiatan penyerahan wastafel dihadiri oleh Kapolres Enrekang AKBP Andi Sinjaya, SH, S.Ik, MH, Pimpinan Cabang BRI Enrekang Janarka Dwi Atmaja beserta staf BRI Enrekang, Para PJU Polres Enrekang, serta Personil Polres Enrekang.

Kapolres Enrekang menerima langsung bantuan berupa 2 buah wastafel dari BRI guna mendukung terlaksananya Protokol kesehatan di lingkungan Polres dan papan bicara yang digunakan di dalam pelaksanaan tugas Polres Enrekang saat pelaksanan Operasi Yustisi yang di serahkan langsung oleh Pimpinan Cabang BRI Enrekang.

Kapolres Enrekang dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada BRI Cabang Enrekang karna telah memberikan bantuan berupa Wastafel

“Kami ucapkan banyak terima kasih karna hari ini BRI Enrekang memberikan bantuan dalam mendukung protokol kesehatan dan Insya Allah pandemi ini akan segera berakhir,” ungkapnya.

Beliau menambahkan, Polres Enrekang juga siap mendukung program-program BRI Cabang Enrekang.

Nantinya Wastafel ini akan ditempatkan di tempat di pintu masuk Kantor serta tempat pelayanan Masyarakat Polres Enrekang.

Pimpinan BRI juga mengatakan, ini merupakan suport kami kepada Polres Enrekang dalam mendukung kinerja Polri dalam masa pandemi ini.

“BRI merupakan mitra terbaik Polres Enrekang dan akan saling mendukung dalam melaksanakan tugas sehari-hari,” Kata Pinca BRI Enrekang. (asr/ajp)

Visited 4 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 73 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Serukan Pilkada Damai, Jubir SAR Kanaah: Kita Semua Cinta Sidrap

22 November 2024 - 15:16 WITA

Dialog Interaktif DPRD Sulsel: Aspirasi Warga Sidrap Jadi Prioritas

22 November 2024 - 14:24 WITA

Perbaikan Jalan Poros Anggeraja-Baraka: Prioritas Awal Paslon Mitra-Mahmuddin

22 November 2024 - 14:20 WITA

Proyek Taman Religi Nona-Nonae ‘Mangkrak’, Belum Berfungsi sudah Ambruk

21 November 2024 - 22:14 WITA

Panwascam Panca Lautang: Politik Uang Dapat Dipidana 3 Tahun Penjara

21 November 2024 - 19:43 WITA

Pajak PBB Tahun ini tidak berjalan, Kinerja Bapenda Enrekang Dipertanyakan

20 November 2024 - 18:46 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.