Menu

Mode Gelap
Tim Gabungan Pemkab Sidrap Razia Rumah Kost Didemo Mahasiswa Soal THM, Begini Reaksi DPRD Sidrap Taufan Pawe Kunjungan ke Barru, Bahas Dana Transfer Daerah Indonesia – Yordania Kerjasama Sektor Pertanian, 7 Point Disepakati Wagub Sulsel Tekankan Satpol PP Harus Humanis

Ajatappareng · 17 Apr 2024 23:39 WIB ·

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?


 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, MAKASSAR — Dua politisi muda Sulsel, H Syaharuddin Alrif dan Imam Fauzan Amir Uskara berfoto mesra di Gedung DPRD Sulsel. Tepatnya di ruangan Wakil Ketua DPRD Sulsel, H Syaharuddin Alrif, Rabu (17/4/2024).

Sontak, foto mesra dua elit partai di Sulsel itu, menjadi viral di sejumlah WAG, baik di Makassar  maupun di Sidrap. Wajar saja, mengingat H Syaharuddin Alrif merupakan calon bupati Sidrap yang sudah mendapat lampu hijau dari Ketua DPW Partai Nasdem.

Sementara, Imam Fauzan Amir Uskara sendiri adalah Ketua DPW PPP Sulsel. Meski dibungkus agenda Silaturahmi, namun komunikasi keduanya, bisa membuka kran koalisi di Pilkada serentak mendatang, termasuk di Sidrap.

Lantas apa tanggapan H Syaharuddin Alrif?. Sekretaris DPW NasDem Sulsel yang masih menjabat Wakil Ketua I DPRD Provinsi Sulsel itu mengatakan, pertemuannya dengan Ketua DPW PPP Sulsel Imam Fauzan Amir Uskara, adalah silaturahmi.

“Yaa bersilahturahim dan sedikit
membahas kesiapan menghadapi Pilkada di 24 Kabupaten di Sulawesi Selatan, termasuk di Kabupaten Sidrap,” ujarnya.

Menurut Syaharuddin Alrif, khusus Pilkada Sidrap, Ketua DPW PPP Sulsel sudah memberikan lampu hijau untuk ikut bersama Partai Nasdem, di pilkada. (asp)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ribuan Warga Iringi Pemakaman Mertua Bupati Sidrap, Hj. Hamida

19 April 2025 - 09:41 WIB

Menag RI Catat Rekor MURI dalam Pelaksanaan Manasik Haji Serentak Nasional

19 April 2025 - 07:11 WIB

Makin Praktis, Prodi Agroteknologi UMS Rappang Gunakan Tes Online

19 April 2025 - 06:59 WIB

Bupati Sidrap Sambut Pelayat dalam Takziah Hj. Hamida di Rumah Duka Lotang Salo

19 April 2025 - 02:51 WIB

Suasana Haru Iringi Kedatangan Jenazah Ibunda Mertua Bupati Sidrap

19 April 2025 - 02:37 WIB

Dihadiri Menag Via Daring, Organisasi Alumni Putri Universitas Al Azhar Mesir Gelar Silaturahmi dan Halal Bi Halal

19 April 2025 - 02:28 WIB

Trending di Nasional