Menu

Mode Gelap
Ditres Narkoba Polda Sulsel Gagalkan Peredaran Narkoba di Pinrang Warning ASN Terlibat Politik, H Ruslan: Hati-hati, Ada Aturan Mengikat ASN Gantikan Yusuf DM, Andi Bahari Parawansa Jabat Plh Sekda Sidrap Partai Non Parlemen Gabung di Koalisi,  Pasangan BLB Optimis Menang di Pilkada Pinrang Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang

Nasional · 13 Mei 2024 20:34 WITA ·

Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius


 Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE — Ribuan jemaah haji Indonesia sudah mendarat di Madinah, Arab Saudi, Senin, 13 Mei 2024. Para jemaah itu terbagi dalam 11 kelompok terbang (kloter).

Kepala Biro Humas Data dan Informasi Kemenag RI, Akhmad Fauzin menyebut pemberangkatan gelombang pertama berlangsung dari 11 Mei hingga 23 Mei 2024. Sedangkah, gelombang kedua mulai 24 mei hingga 20 Juni 2024.

“Berdasarkan laporan PPIH (Panitia Penyelenggara Ibadah Haji) Arab Saudi pada pukul 21.00 waktu Arab Saudi atau pukul 01.00 WIB, jemaah yang sudah tiba di Tanah Suci berjumlah 4.500 orang yang terbagi dalam 11 kelompok terbang. Hari ini terdapat 23 kelompok terbang,” ujar Fauzin dalam siaran pers di kanal YouTube Kemenag, Senin, (13/5/2024).

Kepala Biro Humas Data dan Informasi Kemenag RI, Akhmad Fauzin melaporkan hari ini, (13/05), terdapat 23 kelompok terbang, dengan 97 ribu lebih jemaah haji yang akan diterbangkan ke Madinah.

Fauzin menyebut tahun ini Indonesia mendapatkan 241 ribu kuota haji. Rinciannya 213 ribu jemaah haji reguler, dan 27.600 jemaah haji khusus yang akan diterbangkan menuju Bandara Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz Madinah.

Kata Fauzin, jemaah haji yang berangkat pada gelombang pertama nantinya akan tinggal terlebih dahulu di Madinah selama sembilan hari sebelum menjalani puncak haji di Mekah.

Kemenag mengimbau para jemaah haji khususnya lansia menjaga kesehatan dan menghindari aktivitas di luar ruangan. Sebab, kondisi cuaca di Madinah mencapai 39 hingga 40 derajat Celcius.

“Jangan memaksakan jika kondisi fisik tidak memungkinkan salat berjemaah. Jemaah bisa dilakukan di hotel untuk menghindari kelelahan,” kata Fauzin. (sp)

Visited 14 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 42 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tokoh Masyarakat Towani Tolotang Solid Dukung SAR-Kanaah

7 September 2024 - 20:34 WITA

K3S Baranti Tegaskan Netralitas ASN di Pilkada 2024

7 September 2024 - 16:15 WITA

Pj Bupati Pinrang Kunjungi RPH, Guna Pastikan Daging Sehat dan Aman

6 September 2024 - 15:59 WITA

Dua Komunitas di Watang Pulu Deklarasi Dukung SAR-Kanaah

6 September 2024 - 02:07 WITA

Deklarasi Panreng bersatu, Menangkan SAR-Kanaah di Pilkada Sidrap

5 September 2024 - 00:08 WITA

Pemkab Sidrap Optimalkan Desk Pilkada untuk Cegah Konflik

4 September 2024 - 17:56 WITA

Trending di Eksklusif