Menu

Mode Gelap
Tim Gabungan Pemkab Sidrap Razia Rumah Kost Didemo Mahasiswa Soal THM, Begini Reaksi DPRD Sidrap Taufan Pawe Kunjungan ke Barru, Bahas Dana Transfer Daerah Indonesia – Yordania Kerjasama Sektor Pertanian, 7 Point Disepakati Wagub Sulsel Tekankan Satpol PP Harus Humanis

Fokus · 23 Agu 2024 16:19 WIB ·

Silaturahmi di Warkop 77, Nurkanaah Solidkan Kader Golkar Sidrap


 Silaturahmi di Warkop 77, Nurkanaah Solidkan Kader Golkar Sidrap Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Bakal Calon Wakil Bupati Sidrap, Nurkanaah, menggelar pertemuan informal dengan kader Partai Golkar Sidrap di Warkop 77 Rappang pada Kamis malam, 22 Agustus 2024.

Pertemuan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari Partai Golkar Sidrap, di antaranya Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar Sidrap, Rusman Katoe, Ketua Pimpinan Kecamatan Panca Rijang, Suherman, Ketua Pimpinan Kecamatan Kulo, Saenal, Sekretaris Pimpinan Kecamatan Baranti, Desy, serta beberapa kader Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sidrap.

Dalam silaturahmi yang penuh nuansa kekeluargaan ini, Nurkanaah, yang kini telah resmi menjadi kader Partai Golkar, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan oleh partai. Ia juga mengajak seluruh kader untuk bersama-sama memenangkan Pilkada Sidrap 2024.

“Saya sebagai kader tentunya memiliki tanggung jawab moril dan organisasi untuk membesarkan Partai Golkar ke depan. Mohon doa dan dukungan kita semua agar kita dapat menang bersama dalam Pilkada nanti,” ujar mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidrap tersebut.

Ketua Bappilu Partai Golkar Sidrap, Rusman Katoe, menegaskan bahwa Partai Golkar Sidrap akan tetap solid dan berkomitmen untuk mendukung pasangan SAR-Kanaah dalam Pilkada Sidrap.

“Setelah DPP Partai Golkar mengeluarkan surat rekomendasi dukungan kepada pasangan SAR-Kanaah, kader-kader Partai Golkar menyambut baik hal tersebut. Kami siap berjuang dan solid untuk memenangkan pasangan SAR-Kanaah,” tegas Rusman.

Dalam waktu dekat, Nurkanaah dijadwalkan akan melakukan silaturahmi dengan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Sidrap dan pimpinan kecamatan Partai Golkar di Kantor DPD Partai Golkar Sidrap untuk semakin menguatkan koordinasi dan sinergi menjelang Pilkada. (asp)

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ribuan Warga Iringi Pemakaman Mertua Bupati Sidrap, Hj. Hamida

19 April 2025 - 09:41 WIB

Menag RI Catat Rekor MURI dalam Pelaksanaan Manasik Haji Serentak Nasional

19 April 2025 - 07:11 WIB

Makin Praktis, Prodi Agroteknologi UMS Rappang Gunakan Tes Online

19 April 2025 - 06:59 WIB

Bupati Sidrap Sambut Pelayat dalam Takziah Hj. Hamida di Rumah Duka Lotang Salo

19 April 2025 - 02:51 WIB

Suasana Haru Iringi Kedatangan Jenazah Ibunda Mertua Bupati Sidrap

19 April 2025 - 02:37 WIB

Dihadiri Menag Via Daring, Organisasi Alumni Putri Universitas Al Azhar Mesir Gelar Silaturahmi dan Halal Bi Halal

19 April 2025 - 02:28 WIB

Trending di Nasional