Menu

Mode Gelap
Pinrang Juara Umum STQH XXIII, Sidrap dan Enrekang Masuk 10 Besar Tim Gabungan Pemkab Sidrap Razia Rumah Kost Didemo Mahasiswa Soal THM, Begini Reaksi DPRD Sidrap Taufan Pawe Kunjungan ke Barru, Bahas Dana Transfer Daerah Indonesia – Yordania Kerjasama Sektor Pertanian, 7 Point Disepakati

Fokus · 6 Feb 2025 05:16 WIB ·

Miris! Suku Cadang Ekskavator Pemkab Sidrap Raib, Diduga Dipreteli Oknum


 Miris! Suku Cadang Ekskavator Pemkab Sidrap Raib, Diduga Dipreteli Oknum Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Suku cadang alat berat Komatsu PC 200, milik Pemkab Sidrap yang terparkir di Kantor Pemkab Sidrap diduga sudah dipreteli oknum.

Kondisi ini diketahui pada saat alat berat itu akan digunakan untuk melakukan pengerjaan penimbunan di Jalan Pesisir Danau. Informasi yang dihimpun, Ekskavator milik Dinas Pertanian ini adalah pinjam pakai dari Pemprov Sulsel.

“Setelah akan digunakan, kondisi alat berat sudah banyak berubah. Beberapa alat sudah hilang, dan juga diganti,” ungkap sumber yang dipublis, Rabu (5/2/2025).

Menurutnya, sejak Senin, 3 Februari 2025
diadakan pengecekan kondisi alat berat, karena akan digunakan untuk penimbunan di Jalan Pesisir Danau di Desa Mojong, Kec. Watang Sidenreng, Kabupaten Sidenreng Rappang.

Dan ternyata, setelah pengecekan, kondisi alat berat Komatsu PC 200 sudah berubah. Ada beberapa komponen yang hilang seperti, kompresor AC, pompa solar, tongkap kap mesin, septi mesin bawah, hingga radiator AC.

Beredar juga informasi yang menyebut, bahwa alat berat komatsu PC 200 itu sebelumnya berada di Desa Botto selama kurang lebih 1 Tahun, sebelum dikembalikan ke SKPD.

Tak hanya komponen hilang, sejumlah komponen alat berat Komatsu PC 200 itu juga sudah bukan bawaan alias sudah diganti. Seperti, Baket, kursi operator, hitler, kaca depan, dan pedal track. Bahkan, 3 unit lampu kerja pada ekskavator juga dilaporkan sudah hilang. (asp)

Artikel ini telah dibaca 170 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemkab Sidrap Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Sosialisasi Sekolah Rakyat Kemendagri

21 April 2025 - 08:22 WIB

Wabup Sidrap Apresiasi Semangat Peserta Ujian Paket C di PKBM Harapan Jaya

21 April 2025 - 08:14 WIB

Wakil Bupati Sidrap Tekankan Pentingnya Disiplin dan Tanggung Jawab ASN

21 April 2025 - 08:07 WIB

Pemkab Sidrap Dukung Penuh Pengembangan Bakat Generasi Muda Lewat Ajang AMKM 2025

21 April 2025 - 08:00 WIB

Dr. Bunyamin M. Yapid: Ibadah Ritual dan Sosial, Kunci Haji Mabrur

21 April 2025 - 05:31 WIB

Sirkuit Puncak Mario Kembali Hidupkan Gairah Otomotif Lewat SCR dan SSCP 2025

20 April 2025 - 13:24 WIB

Trending di Eksklusif