Menu

Mode Gelap
Bupati SAR Ajak UMKM Berkembang, tidak Latah dan Jaga Konsistensi Bupati Terus Dorong Kesejahteraan Guru dan Sarana Pendidikan di Sidrap Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi Aroma Khas Coto Yoko, Ikon Kuliner Baru di Sidrap

Edukasi · 17 Sep 2025 15:06 WITA ·

SDN 4 Arawa Melaju ke Final Nasional, Bupati Sidrap Berikan Hadiah Khusus


 SDN 4 Arawa Melaju ke Final Nasional, Bupati Sidrap Berikan Hadiah Khusus Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Puncak Temu Pendidik Nusantara (TPN) XII akan digelar pada 11–12 Oktober 2025 di Jakarta, setelah sebelumnya berlangsung di 45 daerah. Salah satu agenda utamanya adalah Cerdas Cermat Guru (CCG) tingkat nasional yang mempertemukan 31 tim finalis se-Indonesia, termasuk Tim Cemerlang dari SDN 4 Arawa, Kabupaten Sidenreng Rappang.

Tim tersebut terdiri atas Hj. Masryani, S.Pd., Gr., Mahyuni Mahyuddin, S.Pd., Gr., dan Yupitasari, S.Pd., Gr. Ketiganya berhasil lolos ke babak nasional mewakili Sidrap setelah bersaing dengan ratusan peserta di tingkat daerah.

Bupati Sidrap, H. Syaharuddin Alrif, S.Ip., M.M., memberikan selamat sekaligus hadiah khusus untuk mendukung keberangkatan tim.

“Sebagai Bupati, ini menjadi tugas saya memfasilitasi peserta. Hadiah ini untuk mendorong mereka belajar dan berkarya, agar bisa memberi dampak lebih luas bagi guru-guru lain dalam menggerakkan ekosistem pendidikan di daerah kita,” ujarnya, Selasa (16/9/2025).

Ucapan selamat juga datang dari Wakil Bupati, Nurkanaah, S.H., M.Si., serta Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, H. Sirajuddin, S.P., M.Si. Keduanya berharap tim Sidrap mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk meraih hasil maksimal di tingkat nasional.

Ketua Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Sidrap, Rahmat Ahmad, S.Pd., M.Pd., menyatakan pihaknya bersama pengurus KGBN siap memberikan pendampingan. Hal sama disampaikan Plt. Kepala UPT SDN 4 Arawa, Hj. Hasmi, S.Pd., yang akan mendukung penuh persiapan tim sebelum berlaga di Jakarta.

Sebelumnya, lomba CCG di Sidrap diikuti lebih dari 140 tim guru pada rangkaian TPN XII tingkat daerah. Kegiatan itu turut dihadiri langsung oleh Founder Guru Belajar Foundation, Najelaa Shihab.

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati SAR Ajak UMKM Berkembang, tidak Latah dan Jaga Konsistensi

10 Januari 2026 - 15:30 WITA

Bupati Terus Dorong Kesejahteraan Guru dan Sarana Pendidikan di Sidrap

10 Januari 2026 - 14:58 WITA

Bukan Film, Superhero Benar-Benar Hadir di Sekolah Panca Lautang Bawa Makan Bergizi Gratis

9 Januari 2026 - 11:54 WITA

Mahasiswa Prodi Peternakan UMS Rappang Kaji Inovasi Kerupuk Kulit Ayam Multirasa

8 Januari 2026 - 16:30 WITA

Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi

7 Januari 2026 - 18:27 WITA

IPM Sulsel Minta Dukungan Pemda Sidrap untuk Sukseskan Muktamar XXIV

7 Januari 2026 - 15:52 WITA

Trending di Edukasi

Sorry. No data so far.