Menu

Mode Gelap
Selain RMS, Sejumlah Elit Politik Sulsel Disebut akan Ikut Merapat ke PSI Bupati SAR Ajak UMKM Berkembang, tidak Latah dan Jaga Konsistensi Bupati Terus Dorong Kesejahteraan Guru dan Sarana Pendidikan di Sidrap Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi

Fokus · 4 Nov 2025 14:58 WITA ·

Rakor Lingkungan Hidup Sidrap Bahas Solusi Konkret Atasi Sampah dan Drainase


 Rakor Lingkungan Hidup Sidrap Bahas Solusi Konkret Atasi Sampah dan Drainase Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) terus mengambil langkah nyata menuntaskan persoalan sampah dan drainase.

Senin (3/11/2025) malam, Bupati H. Syaharuddin Alrif memimpin rapat koordinasi lingkungan hidup di halaman rumah jabatan bupati, guna merumuskan solusi bersama lintas perangkat daerah, camat, dan lurah se-Sidrap.

Acara dihadiri Sekretaris Daerah Andi Rahmat Saleh, para asisten, kepala perangkat daerah terkait, para camat, dan lurah se-Kabupaten Sidrap.

Dalam sambutannya, Bupati Syaharuddin menekankan pentingnya kerja sama semua pihak dalam menuntaskan persoalan kebersihan dan tata kelola lingkungan.

“Kami, pemerintah daerah bersama penentu kebijakan di tingkat kecamatan dan kelurahan, ingin permasalahan sampah ini segera kita bereskan agar beberapa daerah yang terdampak banjir bisa terselesaikan,” ujarnya.

Ia juga mendorong pemerintah di tingkat kecamatan dan kelurahan menumbuhkan etos kerja serta semangat gotong royong.

“Olehnya itu, saya tekankan kepada penentu kebijakan di tiap daerah agar membangun kebersamaan bersama masyarakat untuk membersihkan lingkungan sekitar,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Muhammad Yusuf menjelaskan penanganan sampah memang belum maksimal dan membutuhkan dukungan lintas sektor.

“Kami harapkan adanya ide, saran, dan masukan dari para camat dan lurah agar upaya pengelolaan sampah lebih efektif,” ujarnya.

Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan satu unit truk pengangkut sampah bantuan CSR dari Barito Renewables.

Rakor kemudian dilanjutkan dengan diskusi terbuka membahas saran dan masukan terkait kondisi lingkungan di masing-masing wilayah. (asp)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Selain RMS, Sejumlah Elit Politik Sulsel Disebut akan Ikut Merapat ke PSI

11 Januari 2026 - 16:36 WITA

Pelayanan Prima Berbuah Kepercayaan, JRW–Annur Catat Lonjakan Jamaah di Sidrap

11 Januari 2026 - 11:32 WITA

Perkuat Persiapan Ibadah, 1000 Jamaah Umrah JRW An Nur Maarif Ikuti Manasik Akbar

11 Januari 2026 - 10:21 WITA

Bupati SAR Ajak UMKM Berkembang, tidak Latah dan Jaga Konsistensi

10 Januari 2026 - 15:30 WITA

Bupati Terus Dorong Kesejahteraan Guru dan Sarana Pendidikan di Sidrap

10 Januari 2026 - 14:58 WITA

Bukan Film, Superhero Benar-Benar Hadir di Sekolah Panca Lautang Bawa Makan Bergizi Gratis

9 Januari 2026 - 11:54 WITA

Trending di Eksklusif

Sorry. No data so far.