AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Sebanyak 156 pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidrap, Sulawesi Selatan, resmi dilantik oleh Bupati Sidrap, H Syaharuddin Alrif. Pelantikan berlangsung di pelataran Pasar Tanru Tedong, Kecamatan Dua Pitue, pada Kamis malam, 15 Januari 2026.
Ratusan pejabat yang dilantik terdiri atas tiga pejabat eselon II, 29 pejabat eselon III, 121 pejabat eselon IV, serta tiga pejabat fungsional.
Prosesi pelantikan tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Sidrap, Nurkanaah, Kapolres Sidrap AKBP Dr Fantri Taherong, Dandim 1420 Sidrap, Ketua DPRD Sidrap, serta sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemkab Sidrap.
Untuk jabatan eselon II, Bupati Sidrap melakukan sejumlah rotasi strategis. Patriadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disporapar) kini diberi amanah baru sebagai Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sidrap. Sementara posisi Kepala Disporapar diisi oleh Nasruddin Waris.
Selain itu, Andi Surya dipercaya menduduki jabatan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Perlindungan Perempuan dan Anak (Pemdes PPA), menggantikan Abbas Aras yang memasuki masa purnabakti pada Desember 2025.
Andi Surya sebelumnya menjabat sebagai Camat Maritengngae, dan posisi camat tersebut kini diisi oleh Firman, yang sebelumnya menjabat sebagai Lurah Majjelling.
Dalam sambutannya, Bupati Sidrap H Syaharuddin Alrif menegaskan bahwa mutasi dan rotasi jabatan merupakan bagian dari penyegaran organisasi sekaligus upaya meningkatkan kinerja pemerintahan agar lebih efektif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Ia mengingatkan seluruh pejabat yang baru dilantik agar bekerja secara ikhlas, profesional, dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan amanah. Menurutnya, jabatan bukanlah tujuan, melainkan sarana pengabdian untuk melayani masyarakat.
“Semua harus bersinergi, bekerja dengan ikhlas dan tulus melayani masyarakat, melayani dengan sepenuh hati. Saya sudah memberikan pengarahan kepada para pejabat yang dilantik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Sidrap,” tegasnya.
Syaharuddin berharap para pejabat dapat meningkatkan etos kerja serta berperan aktif dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah.
Ia menekankan pentingnya dukungan seluruh perangkat daerah untuk mengantarkan Sidrap menjadi daerah yang bersih, berkah, bercahaya, aman dan religius, sejahtera, serta menjadi lumbung beras Indonesia, lumbung telur Indonesia, lumbung energi terbarukan, dan lumbung penghafal Alquran Indonesia.
Pelantikan ini diharapkan menjadi momentum penguatan kinerja birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Sidrap. (*)












