Menu

Mode Gelap
317 Jamaah Umroh Kloter 1 PT Annur Ma’arif Tiba di Sidrap Ketua DPRD Makassar Perkuat Sinergitas Bangun Makassar Produksi Gabah Sidrap 2025 Capai 565 Ribu Ton 1.225 Gerai KMP telah Beroperasi di Sulsel Jokowi Bakal Hadir di Rakernas dan Beri Arahan ke Kader PSI

Eksklusif · 30 Jan 2026 21:03 WITA ·

Prodi Agribisnis UMS Rappang Jalani Reakreditasi, Target Naik ke “Baik Sekali”


 Prodi Agribisnis UMS Rappang Jalani Reakreditasi, Target Naik ke “Baik Sekali” Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Program Studi (Prodi) S1 Agribisnis Fakultas Sains dan Teknologi (FAST) Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) menjalani visitasi akreditasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (Lamdik). Kegiatan ini berlangsung di Lantai 5 Gedung Rektorat UMS Rappang, Jumat (30/1/2026).

Tim asesor Lamdik yang hadir masing-masing Prof. Dr. Ir. Kusnandar, M.Si dari Universitas Sebelas Maret dan Prof. Dr. Ir. Bambang Joko Priatmadi, M.P dari Universitas Lambung Mangkurat.

Kedatangan tim asesor disambut langsung oleh Rektor UMS Rappang Prof. Dr. H. Jamaluddin Ahmad, S.Sos., M.Si. Turut hadir Wakil Rektor II Dr. Hj. Andi Astinah Adnan, S.S., S.Pd., M.Si, Wakil Rektor IV Dr. Drs. H. Syamsu T, S.Pd., M.Pd, Ketua BPH Drs. H. Abd Azis, M.Si., M.Pd, Dekan FAST Reza Asra, S.TP., M.P, Kaprodi Agribisnis, dosen, serta tenaga kependidikan (tendik).

Dalam sambutannya, Prof. Jamaluddin menyampaikan apresiasi atas kehadiran tim asesor. Ia memaparkan sejarah berdirinya UMS Rappang, perkembangan Fakultas Sains dan Teknologi, serta sejumlah capaian institusi.

“Prodi Agroteknologi dan Agribisnis saat ini telah terakreditasi Baik, dan visitasi ini merupakan proses reakreditasi. Tim asesor datang untuk memotret kondisi prodi kami selama lima tahun terakhir,” ujar Jamaluddin.

Ia berharap hasil asesmen tersebut dapat memberikan gambaran objektif serta masukan konstruktif.

“Kalau ada yang kurang, tentu akan kami perbaiki. Mudah-mudahan hasilnya sesuai harapan,” imbuhnya.

Sementara itu, Kaprodi Agribisnis UMS Rappang Iranita Haryono, S.Pt., M.Si mengatakan pihaknya menargetkan peningkatan status akreditasi menjadi Baik Sekali.

Ia menjelaskan, Prodi Agribisnis mempelajari sektor pertanian yang terintegrasi dengan aspek bisnis, mulai dari pengelolaan pertanian modern hingga industri pangan, baik skala UMKM maupun perusahaan. Program studi ini juga dikenal sebagai bidang Sosial Ekonomi Pertanian.

“Lulusan Agribisnis memiliki prospek kerja luas, mulai dari instansi pemerintah, BUMN, perusahaan swasta, hingga lembaga swadaya masyarakat, khususnya di sektor pertanian dan industri pangan,” jelas Iranita.

Menurutnya, keunikan Prodi Agribisnis UMS Rappang terletak pada konsep digital agribusiness. Kurikulum dirancang untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan pemanfaatan sistem digital dan aplikasi dalam pelayanan serta pengelolaan pertanian.

Prodi Agribisnis FAST UMS Rappang berdiri bersamaan dengan pendirian universitas pada 2019. Hingga kini, prodi tersebut telah meluluskan tiga angkatan sejak 2023. Dan jumlahnya peminat Prodi tersebut juga semakin meningkat.

“Saat ini kami juga telah membuka pendaftaran mahasiswa baru 2026. Kami mengajak lulusan SMA atau sederajat untuk bergabung di Prodi Agribisnis Fakultas Sains dan Teknologi UMS Rappang,” pungkasnya. (asp)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tahap Penentuan SK Tendik Tetap, BPH UMS Rappang Gelar Wawancara Staf hingga Petugas Keamanan

31 Januari 2026 - 21:15 WITA

RSUD Andi Makkasau Tertibkan Layanan Rawat Jalan Urologi

31 Januari 2026 - 17:38 WITA

Pelantikan Pengurus IOF Sidrap 2025–2029, Bupati Apresiasi Kontribusi Buka Akses Desa

31 Januari 2026 - 13:58 WITA

317 Jamaah Umroh Kloter 1 PT Annur Ma’arif Tiba di Sidrap

30 Januari 2026 - 22:03 WITA

Panitia Milad Muhammadiyah ke-113 Gerak Cepat Lakukan Koordinasi

30 Januari 2026 - 21:08 WITA

Ketua DPRD Makassar Perkuat Sinergitas Bangun Makassar

30 Januari 2026 - 15:43 WITA

Trending di Eksklusif

Sorry. No data so far.