Menu

Mode Gelap
Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada Begini Respon Parpol dan Tokoh Terkait Wacana Pilkada Dipilih DPRD Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024 Pesan Tegas Prabowo, Penegak Hukum tidak Boleh Ragu Berantas Korupsi!

Ajatappareng · 5 Mei 2021 21:46 WITA ·

Berseragam Lengkap, ASN akan Ditugaskan ‘Jaga’ Pelaksanaan Shalat Ied


 Sekda Sidrap, Sudirman Bungi Perbesar

Sekda Sidrap, Sudirman Bungi

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Untuk memgantisipasi penyebaran kembali covid-19 di Kabupaten Sidrap, Pemkab Sidrap menginstruksikan kepada aparatur sipil negara (ASN) untuk ‘menyebar’ di semua titik-titik pelaksanaan shalat ied.

Instruksi ini diungkapkan Sekretaris Daerah, Sudirman Bungi saat rapat koordinasi virtual dengan camat, lurah dan kades se Sidrap, Rabu (5/5/2021).

Menurut Sudirman Bungi, pelibatan ASN ini penting, untuk memberikan edukasi kepada masyarakat yang akan melakukan shalat ied, untuk tetap patuh menjaga protokol kesehatan.

Lantas kenapa harus berseragam ASN lengkap?, mantan Kepala Bappeda Sidrap itu merinci, bahwa identitas ASN diharapkan bisa membuat masyarakat lebih patuh.

“Kita harap, dengan berseragam lengkap ASN, tim kecamatan, kelurahan dan desa bisa memiliki pengaruh untuk mengatur dan menata jamaah shalat ied. Ini juga menghindari komentar-komentar yang bisa timbul,” rincinya.

Sudirman Bungi menyebutkan, ASN berseragam lengkap yang dimaksud, adalah tim yang dibentuk di kecamatan hingga kelurahan/desa. Seluruh PNS, non PNS, hingga Kepala Dusun. Mereka ini, nantinya memastikan agar pelaksanaan shalat ied sesuai protokol kesehatan, terutama penggunaan masker dan jaga jarak antar jamaah.

“Jadi harapan kami, pada saat pelaksanaan shalat ied, semua tim menyebar ke semua titik-titik pelaksanaan shalat ied, dan memastikan masyarakat kita tetap mematuhi protokol kesehatan,” tandasnya. (asp)

Artikel ini telah dibaca 204 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Rumah dan Sawah terendam Air

21 Desember 2024 - 18:59 WITA

Bunyamin M Yapid LC MH: Doakan Duta As’adiyah di Kabinet Merah Putih Sehat dan Memberi kontribusi Untuk Bangsa

21 Desember 2024 - 17:19 WITA

Cuaca Ekstrem, BPBD Pantau Sejumlah Titik Rawan Bencana

21 Desember 2024 - 13:53 WITA

Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada

21 Desember 2024 - 12:13 WITA

Aksi Heroik Intel Kodim 1419/Enrekang: Tangkap Pengedar Narkoba dengan Barang Bukti 12 Paket Sabu

20 Desember 2024 - 14:27 WITA

Jelang Dimulainya Operasi Lilin 2024, Polres Enrekang Laksanakan Lat Pra Ops

20 Desember 2024 - 13:53 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.