Menu

Mode Gelap
Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi Aroma Khas Coto Yoko, Ikon Kuliner Baru di Sidrap Kepala BNN Sidrap: Pengungkapan 1 Kg Sabu Diduga Terkait Jaringan Internasional HUT NasDem ke-14, Ketua DPRD Sidrap Ajak Kader Tebar Kepedulian

Eksklusif · 4 Jun 2025 07:53 WITA ·

Bupati Sidrap Turun Langsung Semprot Jagung di Desa Teppo


 Bupati Sidrap Turun Langsung Semprot Jagung di Desa Teppo Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Langkah menuju swasembada jagung terus dipacu di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan.

Salah satunya melalui penyemprotan insektisida dan pestisida pada tanaman jagung berumur 10 hari yang dilakukan di Desa Teppo, Kecamatan Tellu Limpoe wilayah yang dikenal sebagai salah satu sentra produksi jagung di Sidrap, Selasa, 3 Juni 2025.

Penyemprotan ini merupakan bagian dari perawatan intensif guna menjaga kualitas dan produktivitas tanaman sejak dini.

Dengan perlakuan yang tepat, potensi panen diharapkan meningkat signifikan, mendukung target Sidrap menjadi lumbung jagung nasional.

Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, bersama Forkopimda dan pejabat lingkup Pemkab Sidrap turut hadir dan memantau langsung proses penyemprotan.

Ia menegaskan bahwa keberhasilan sektor pertanian, khususnya jagung, tak lepas dari sinergi kuat antara petani dan pemerintah daerah.

“Kami berkomitmen penuh mendampingi petani. Penyemprotan ini bukan hanya melindungi dari hama, tapi juga bagian dari strategi jangka panjang menjadikan Sidrap sebagai tulang punggung swasembada jagung nasional,” ujar Syaharuddin.

Ia menambahkan, dukungan pemerintah daerah akan terus diberikan, mulai dari pendampingan teknis, penyediaan sarana produksi, hingga penguatan akses pasar.

Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi penyemangat bagi para petani untuk terus meningkatkan hasil produksi dan kualitas jagung Sidrap, agar mampu bersaing di pasar nasional hingga internasional. (asp)

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mahasiswa Prodi Peternakan UMS Rappang Kaji Inovasi Kerupuk Kulit Ayam Multirasa

8 Januari 2026 - 16:30 WITA

Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi

7 Januari 2026 - 18:27 WITA

IPM Sulsel Minta Dukungan Pemda Sidrap untuk Sukseskan Muktamar XXIV

7 Januari 2026 - 15:52 WITA

Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi

6 Januari 2026 - 15:03 WITA

Aroma Khas Coto Yoko, Ikon Kuliner Baru di Sidrap

6 Januari 2026 - 14:20 WITA

Kepala BNN Sidrap: Pengungkapan 1 Kg Sabu Diduga Terkait Jaringan Internasional

6 Januari 2026 - 11:43 WITA

Trending di Ajatappareng