Menu

Mode Gelap
Bupati SAR: 6 Bulan, 9 ‘Pekerjaan Rumah’ Camat harus Selesai Ini Daftar 48 Pejabat dan ASN Sidrap yang Dilantik Lantik Pejabat di Pasar, SAR: Esensinya, harus Paham Kondisi Lapangan Kosmetik Ilegal masih Marak, BBPOM Ajak Media Ikut Mengawasi Pemilik Toko Kosmetik Ilegal di Sidrap Sering Tampil Glowing di Medsos

Ekonomi · 26 Sep 2025 11:07 WITA ·

FPII Berduka, Ketua Presidium Tetapkan Hari Duka Nasional Atas Wafatnya Ketua FPII Korwil Tolitoli


 FPII Berduka, Ketua Presidium Tetapkan Hari Duka Nasional Atas Wafatnya Ketua FPII Korwil Tolitoli Perbesar

AJATAPARENG.ONLINE, TOLITOLI – Kabar duka menyelimuti keluarga besar Forum Pers Independent Indonesia (FPII). Ketua FPII Korwil Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah, Buhari Hewa, wafat pada Jumat malam, 26 September 2025.

Kabar duka itu disampaikan langsung oleh Wilda Ahmad, istri almarhum, melalui sambungan telepon kepada Ketua Presidium FPII, Dra. Kasihhati.

Ketua Presidium FPII, Dra. Kasihhati, mengaku sangat kehilangan sosok almarhum yang dikenal aktif, loyal, dan penuh dedikasi dalam memimpin organisasi di Tolitoli.

“Almarhum beberapa tahun terakhir memang dalam kondisi sakit, tetapi tetap semangat dan selalu aktif memimpin FPII di sana,” ungkap Kasihhati dengan suara haru.

Kasihhati mengenang almarhum sebagai pejuang yang berdiri bersama istrinya, Wilda Ahmad, dalam menjaga marwah dan eksistensi FPII di Kabupaten Tolitoli.

Sebagai bentuk penghormatan, Kasihhati menetapkan peristiwa duka ini sebagai Hari Duka Nasional bagi FPII. Ia juga menginstruksikan seluruh jajaran FPII secara nasional, baik di tingkat Korwil, Setwil, maupun Presidium, untuk mengibarkan bendera setengah tiang mulai Sabtu, 27 September 2025.

“Dedikasi dan semangat almarhum akan menjadi teladan bagi kita semua, khususnya pengurus FPII di Tolitoli. Selamat jalan Sang Pejuang, loyalitas dan semangatmu akan selalu kami kenang,” tutup Kasihhati. (asp)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tokoh Nahdliyin Sidrap Nilai Kepemimpinan Muh Yusuf Sos Patut Dilanjutkan

30 Oktober 2025 - 19:10 WITA

NU Sidrap Matangkan Persiapan Konfercab V, Semangat Kaderisasi Menguat

30 Oktober 2025 - 15:52 WITA

Kader Muda NU Sidrap Buka Suara soal Sosok yang Pantas Pimpin PCNU Lagi

30 Oktober 2025 - 15:04 WITA

1.380 Anggota Brigade Pangan Sidrap Siap Jadi Motor Ketahanan Pangan Daerah

29 Oktober 2025 - 17:51 WITA

Panitia Pastikan Kesiapan Konfercab V NU Sidrap Berjalan Lancar

28 Oktober 2025 - 21:39 WITA

Bupati SAR: 6 Bulan, 9 ‘Pekerjaan Rumah’ Camat harus Selesai

28 Oktober 2025 - 20:54 WITA

Trending di Ajatappareng