Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 10 Nov 2021 19:18 WITA ·

Hari Pahlawan, Belasan Kegiatan Digelar di Enrekang


 Hari Pahlawan, Belasan Kegiatan Digelar di Enrekang Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Peringatan Hari Pahlawan Nasional tahun 2021 di Kabupaten Enrekang diisi sejumlah kegiatan, Rabu, 10 November.

Agenda rutin dilaksanakan Bupati Enrekang Muslimin Bando bersama unsur forkopimda, yakni Upacara Ziarah Nasional. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan ini dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Massenrempulu, Talaga, Enrekang. Sejumlah masyarakat juga nampak menziarahi kuburan keluarganya di TMP Massenrempulu ini.

“Upacara Ziarah Nasional ini adalah agenda tahunan yang penting untuk mengenang pahlawan. Namun sesungguhnya cara terbaik untuk menghormati dan membalas perjuangan para pahlawan, adalah dengan menjaga keutuhan bangsa dan negara ini, berkontribusi positif sekecil apapun itu, ” kata Bupati, ditemui seusai acara.

Sementara itu, IGTKI-PGRI Kecamatan Enrekang menggelar lomba mewarnai antar anak TK di Alun-alun Lapangan Abubakar Lambogo. Kegiatan ini diikuti 100 peserta, dan dihadiri Kabid PAUD Dinas Pendidikan Enrekang.

Lomba mengangkat tema ‘Dengan Semangat Hari Pahlawan, Kita Tanamkan Sikap Pantang Menyerah Sejak Dini’.

Sejumlah SD di desa-desa juga tidak melewatkan momentum Hari Pahlawan. Di UPT SDN 100 Salokaraja, siswa melaksanakan doa bersama dan mengheningkan cipta.

Uniknya, sebagian besar siswa sudah lupa lirik Hening Cipta, karena setahun lebih tidak upacara. “Maka momen Hari Pahlawan ini kita mengheningkan cipta, sekaligus agar siswa tidak melupakan jasa para pahlawan,” kata guru SDN 100 Salokaraja, M. Haris Syah.

Ada pula sekolah yang mengajak siswa-siswi menyanyikan lagu wajib nasional, seperti di UPT SDN 112 Belajen. “Anak-anak bergiliran menyanyi lagu wajib nasional sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan dan kecintaan pada negara,” ungkap guru SDN 112 Belajen, Jumawati.

Di MTSn 3 Enrekang, OSIM mengadakan lomba baca puisi. Sebanyak 49 peserta mengikuti lomba bertema pahlawan ini. Di MA-MTS DDI digelar upacara dan drama Hari Pahlawan. (sp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Serukan Pilkada Damai, Jubir SAR Kanaah: Kita Semua Cinta Sidrap

22 November 2024 - 15:16 WITA

Dialog Interaktif DPRD Sulsel: Aspirasi Warga Sidrap Jadi Prioritas

22 November 2024 - 14:24 WITA

Perbaikan Jalan Poros Anggeraja-Baraka: Prioritas Awal Paslon Mitra-Mahmuddin

22 November 2024 - 14:20 WITA

Proyek Taman Religi Nona-Nonae ‘Mangkrak’, Belum Berfungsi sudah Ambruk

21 November 2024 - 22:14 WITA

Panwascam Panca Lautang: Politik Uang Dapat Dipidana 3 Tahun Penjara

21 November 2024 - 19:43 WITA

Pajak PBB Tahun ini tidak berjalan, Kinerja Bapenda Enrekang Dipertanyakan

20 November 2024 - 18:46 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.