Menu

Mode Gelap
Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024 Pesan Tegas Prabowo, Penegak Hukum tidak Boleh Ragu Berantas Korupsi! Sekprov Sulsel Pastikan Seleksi PPPK Bersih dan Lancar Lawan Potensi Intimidasi dan Kecurangan, Tim Hukum SAR KANAAH Bentuk Satgas 32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel

Fokus · 19 Jun 2024 15:56 WITA ·

Kapolres Sidrap Buka Pekan Olahraga Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-78


 Kapolres Sidrap Buka Pekan Olahraga Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-78 Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,S.I.K,.M.H didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sidrap Ny. Siska Erwin Syah melakukan pembukaan Pekan olahraga dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78.

Pembukaan Pekan olahraga ini diikuti oleh Para Pejabat Utama Polres Sidrap, Kapolsek Jajaran, Pengurus Bhayangkari, ASN, Polwan, Ketua dan Anggota Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1420 Sidrap serta Personel di Lapangan Presisi Mapolres Sidrap.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,S.I.K,.M.H mengatakan beberapa kegiatan cabang olahraga yang dibuka hari ini dalam rangka untuk memperingati dan menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 78 tahun 2024.

“Pekan olahraga dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78 akan diikuti oleh Internal Polres Sidrap dan masyarakat. Untuk eksebisi akan diikuti eksternal seperti Forkopimda, Apdesi dan Media”, ujar Kapolres Sidrap, Rabu (19/06/2024).

AKBP Erwin Syah juga mengajak semua peserta yang akan mengikuti pertandingan berbagai cabang olahraga agar bermain dengan sportif. Karena pertandingan olahraga nilai sportivitas menjadi hal yang sangat penting dan utama.

“Kepada seluruh peserta Pekan Olahraga agar tetap menjunjung tinggi sportivitas. Olahraga ini bertujuan untuk menjaga kesehatan jasmani agar tetap sehat dan bugar sekaligus sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi antar personel, Forkopimda, Apdesi dan media,” jelas Kapolres.

Adapun Cabang Olahraga yang akan dipertandingkan di peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini, Pertandingan Badminton, Tenis Meja, Tenis Lapangan, Bola Volly, Sepak Bola Mini Soccer dan Lomba Menembak.

Usai lakukan pembukaan Pekan olahraga, kegiatan di lanjutkan dengan senam bersama, lalu eksebisi Bola Volly yang diikuti oleh Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,S.I.K.M.H, Ketua Bhayangkari Ny. Siska Erwin dan Persit. (asp)

Visited 14 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kejari Sidrap Ajak Masyarakat Lawan Korupsi Lewat Aksi Simbolis di Hari Anti Korupsi Sedunia 2024

9 Desember 2024 - 18:24 WITA

Ajang Porseni di SD Negeri 5 Benteng: Wadah Pengembangan Bakat dan Karakter Siswa

9 Desember 2024 - 14:27 WITA

Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024

9 Desember 2024 - 14:11 WITA

Pesan Tegas Prabowo, Penegak Hukum tidak Boleh Ragu Berantas Korupsi!

9 Desember 2024 - 14:01 WITA

Sekprov Sulsel Pastikan Seleksi PPPK Bersih dan Lancar

9 Desember 2024 - 13:40 WITA

Bupati Sidrap Terpilih Gerakkan Kerja Bakti Penataan Kota

8 Desember 2024 - 09:37 WITA

Trending di Fokus

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.