Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Kabar Utama · 1 Nov 2019 11:09 WITA ·

Kelola Sapi dengan Teknologi, Menristek Optimis bisa Tekan Impor Daging


 Kelola Sapi dengan Teknologi, Menristek Optimis bisa Tekan Impor Daging Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) RI Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro, melanjutkan kunjungan di kabupaten Enrekang, Kamis sore, (31/10).

Mantan Kepala Bappenas itu, meninjau lokasi Teaching Industri Pengembangan dan Penggemukan sapi yang berlokasi di Maiwa Breeding Centre (MBC) Unhas di Desa Patondon Salu, Kecamatan Maiwa, Kabupaten Enrekang.

Dalam kunjungannya, Menristek RI Bambang Permadi mengapresiasi Enrekang tang disebutnya sebagai daerah yang konsisten lumbung menyuplai daging sapi di Sulawesi Selatan dan Nasional.

“Inovasi akan terus meningkatkan lumbung daging untuk indonesia, tentunya di Enrekang bisa sepeti hari-hari biasa mengelola untuk mengembangkan kualitas daging dan dikembangkan bukan hanya pada saat hari idul adha,” ungkapnya.

Lebih lanjut dirinya menambahkan bahwa dengan harapan kedepan para peternak dapat mengembangkan dan tidak ketergantungan dari daging import dari kegiatan inovatif.

“Saya harap dari unhas untuk meningkatkan kualitas dari sapi yang dipelihara dan mengangkat besarnya daging dari sapi tersebut, kami ingin mengurangi daging import dan mengangkat kualitas daging indonesia yang dari peringkat ke 2 jadi daging sapi ke peringkat pertama,” tambahnya.

Untuk daging konsumsi, kata dia, masyarakat peternak diminta memelihara sapi yang berkualitas.

“Saya sangat senang karena wilayah Sulsel banyak jasa nya pada negara dari segi pangan ternak,” tukasnya.

Kunjungan kerja tersebut diantaranya adalah Peninjuan lokasi peternakan sapi dan Diskusi dengan stakeholder terkait teaching industry pengembangan dan pembibitan sapi.

Sementara itu, Bupati Enrekang Muslimin Bando mengatakan, Enrekang sudah masuk tahun ketiga dalam pengembangan sapi potong telah berkerjasama dengan unhas.

“Rencana akan mendirikan sekolah lokasi ternak dan bekerja sama dengan unhas yang lokasinya telah disiapkan,” ungkapnya. (asr/ajp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 79 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel

22 Oktober 2024 - 15:55 WITA

Ditres Narkoba Polda Sulsel Gagalkan Peredaran Narkoba di Pinrang

2 September 2024 - 15:47 WITA

Partai Non Parlemen Gabung di Koalisi,  Pasangan BLB Optimis Menang di Pilkada Pinrang

26 Agustus 2024 - 23:20 WITA

Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang

16 Juli 2024 - 21:16 WITA

NasDem Paketkan ASS – Fatmawati Rusdi di Pilgub 2024

26 Mei 2024 - 18:47 WITA

NasDem Bakal Usung Paket Irwan Hamid – Sudirman Bungi di Pilkada Pinrang

19 Mei 2024 - 19:28 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.