Menu

Mode Gelap
Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten Pemdes Otting Gelar Pelatihan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

Fokus · 21 Des 2020 20:24 WITA ·

Kepala BNN Tiba di Pinrang, Ini yang Dilakukan


 Kepala BNN Tiba di Pinrang, Ini yang Dilakukan Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PINRANG — Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulsel Brigjen Pol Giri Prawijaya melakukan penyematan pin kepada Wakil Bupati Pinrang Alimin, Kasdim 1404 Pinrang Mayor Bakrie, dan Kasatreskrim Polres Pinrang sebagai tanda dikukuhkannya relawan dan penggiat anti narkoba di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pinrang, Senin (21/12/2020) di Aula Kantor Bupati Pinrang.

Kepala BNN Provinsi Sulsel, Brigjen Giri Prawijaya dalam sambutannya menyampaikan bahwa untuk memberantas narkoba tidaklah mudah dan butuh kerja keras dan kerjasama seluruh pihak. Olehnya itu, Brigjen Pol Giri Prawijaya berpesan kepada para relawan untuk terus melakukan kampanye dan edukasi kepada masyarakat.

“Bekerjalah dengan hati, terus sebarkan gerakan anti Narkoba di tengah masyarakat,” pesan Kepala BNN Provinsi Sulsel.

Sementara itu, Wakil Bupati dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada Kepala BNNP Sulsel di Kabupaten Pinrang. Wabup juga menyampaikan salam hangat dari Bupati Pinrang Irwan Hamid Kepada Kepala BNNP Sulsel.

Menurut Wabup, kehadiran langsung BNNP Sulsel di Pinrang menjadi motivasi bagi rekan penggiat anti narkoba untuk berbuat dan melangkah lebih jauh untuk pencegahan peredaran narkoba di Kabupaten Pinrang.

Dalam Kesempatan itu, Wabup juga mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh GANN Pinrang yang telah berperan aktif dalam pencegahan dan aktivitas dalam memerangi narkoba di Kabupaten Pinrang.(hum/ajp)

Artikel ini telah dibaca 71 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

UPT SDN 1 Wette’e Jadi Tuan Rumah dinKegiatan K3S se-Kecamatan Panca Lautang

16 Mei 2024 - 13:30 WITA

Eksekusi Lahan dan Rumah di Watang Pulu Libatkan Puluhan Aparat

15 Mei 2024 - 19:26 WITA

Sekda Pinrang Terima Aksi Masyarakat Terkait Polusi Pabrik Penggilingan Beras

14 Mei 2024 - 20:52 WITA

PJ Bupati Terima Audiens Pengurus Baznas Pinrang

14 Mei 2024 - 20:49 WITA

Jangan Percaya Aplikasi ‘Xendit’, Fix Murni Penipuan

13 Mei 2024 - 23:51 WITA

KPU Pinrang Terima Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Perseorangan

13 Mei 2024 - 22:43 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.