AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIKES Muhammadiyah Sidrap akan melaksanakan lomba debat Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) dan National Universitty Debating Championship dalam waktu dekat ini.
Kegiatan ini akan melibatkan kurang lebih 20 tim debat antara mahasiswa Program Studi Lingkup STIKES Muhammadiyah Sidrap. Kegiatan ini merupakan program kerja BEM STIKES Muhammadiyah Sidrap yang sengaja dilaksanakan juga untuk menyambut momentum Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2018.
Ketua BEM STIKES Muhammadiyah Sidrap, Will Andry, Rabu, (18/2/2018) mengatakan lomba debat bahasa Inggris dan bahasa Indonesia antara mahasiswa ini menjadi ajang penting dari kompetisi di era global.
Lomba debat ini menuntut wawasan yang luas, kemampuan berbahasa yang baik serta kemampuan berargumentasi.
“Kemampuam bahasa yang baik akan meningkatkan kemampuan komunikasi mahasiswa dalam berinterkasi dengan pasien serta dengan masyarakat luas,” katanya.
Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan Kerjasama dan Pengembanngan AIK Ishak Kenre mengatakan ajang ini sangat penting untuk menguji sekaligus melatih mental dan teknik komunikasi mahasiswa sehingga setelah terjun ke masyarakat mereka memiliki kemampuan komunikasi yang baik, terutama dengan pasien saat bertugas kelak.
“Dan untuk memberikan apresiasi bagi para pemenang lomba, Panitia akan memberikan penghargaan berupa sertifkat, trophy sekaligus uang pembinaan,” ungkapnya.
Mahasiswa yang keluar sebagai pemenang lanjut Ishak akan menjadi tim yang direkomendasikan dan memperoleh kepercayaan mewakili insititusi pada lomba level Wilayah Kopertis Wilayah IX Sulawesi.
“Lomba ini sekaligus menjadi ajang seleksi untuk melahirkan tim yang handal yang siap ikut lomba di tingkat Kopertis Wilayah IX Sulawesi nantinya,” pungkasnya. (asp/ajp)