AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP, – Mahasiswa Program Studi Agribisnis Universitas Muhammadiyah Sidenreng (UMS) Rappang yang tengah mengikuti program magang di Perum Bulog Cabang Sidrap mendapat kesempatan berharga untuk terlibat langsung dalam proses penerimaan dan pengendalian kualitas gabah.
Dalam kegiatan magang hari ini, para mahasiswa aktif mengikuti proses penghitungan bukti timbang atas barang yang diterima. Proses ini melibatkan pencatatan detail setiap truk pengangkut gabah yang masuk, mulai dari muatan kotor, kadar kotoran, hingga netto bersih mobil. Melalui aktivitas ini, mahasiswa diajarkan pentingnya akurasi dalam pencatatan data guna menjamin transparansi dan efisiensi operasional di lingkungan Bulog.
Tidak hanya itu, mahasiswa juga memperoleh pengetahuan praktis mengenai analisis Gabah Kering Panen (GKP). Mereka mempelajari teknik pengambilan sampel, pengujian kadar air, hingga perhitungan persentase kadar air sebagai indikator kualitas gabah. Hasil analisis ini menjadi dasar dalam menentukan harga dan kelayakan gabah untuk disimpan atau diproses lebih lanjut.
Program magang ini menjadi sarana penguatan keterampilan praktis mahasiswa agribisnis dalam menghadapi tantangan dunia kerja nyata. Mereka tidak hanya belajar mengenai proses administratif dan teknis, tetapi juga menumbuhkan kesadaran akan pentingnya ketelitian dan keakuratan dalam setiap proses kerja.
Kegiatan magang di Bulog Cabang Sidrap ini merupakan bagian dari upaya sinergi antara institusi pendidikan tinggi dan dunia industri dalam mencetak lulusan yang kompeten dan siap berkontribusi di sektor pertanian, khususnya bidang agribisnis. (asp)