Menu

Mode Gelap
Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi Aroma Khas Coto Yoko, Ikon Kuliner Baru di Sidrap Kepala BNN Sidrap: Pengungkapan 1 Kg Sabu Diduga Terkait Jaringan Internasional HUT NasDem ke-14, Ketua DPRD Sidrap Ajak Kader Tebar Kepedulian

Fokus · 29 Mar 2025 09:54 WITA ·

Patroli Pasar Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif di Bulan Ramadhan


 Patroli Pasar Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif di Bulan Ramadhan Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pada hari Sabtu, 29 Maret 2025, pukul 09.00 WITA, bertempat di Pasar Sentral Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, Polsek Maritengngae melaksanakan patroli guna mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan dan pencurian.

Patroli ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Maritengngae, IPTU Antonius Pasakke, dengan melibatkan personel Polsek Maritengngae.

Patroli ini difokuskan pada beberapa titik yang berpotensi menjadi sasaran kejahatan, di antaranya los penjual emas, los kebutuhan pokok masyarakat, los penjual pakaian bekas (cakar).

Kemudian tempat-tempat rawan aksi pencopetan dan pencurian.

Selama patroli berlangsung, petugas memberikan imbauan kepada pedagang dan pengunjung pasar agar lebih waspada terhadap tindak kejahatan.

“Kami himbau untuk menghindari penggunaan perhiasan berlebihan yang dapat menarik perhatian pelaku kejahatan. Selalu memperhatikan barang bawaan dan barang berharga saat beraktivitas di pasar,” ucapnya.

Dikatakannya, segera melaporkan kepada petugas keamanan pasar jika melihat orang yang mencurigakan. Meningkatkan kewaspadaan demi menghindari aksi kejahatan yang bisa terjadi sewaktu-waktu.

Kapolsek Maritengngae, IPTU Antonius Pasakke, menegaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif selama bulan Ramadhan.

“Kami akan terus meningkatkan patroli dan pengawasan di pasar untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat berbelanja,” ujarnya.

Polsek Maritengngae juga menginstruksikan Bhabinkamtibmas untuk terus melakukan patroli dan memberikan imbauan kepada pengunjung pasar agar tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah pasar dapat terus terjaga. (asp)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bukan Film, Superhero Benar-Benar Hadir di Sekolah Panca Lautang Bawa Makan Bergizi Gratis

9 Januari 2026 - 11:54 WITA

Mahasiswa Prodi Peternakan UMS Rappang Kaji Inovasi Kerupuk Kulit Ayam Multirasa

8 Januari 2026 - 16:30 WITA

Jelang Rakernas PSI, Ratusan  Mobil Branding Kaesang – Muammar Gandi

7 Januari 2026 - 18:27 WITA

18 Tahun Berjualan, Pedagang Buah di Pasar Tanru Tedong Akhirnya Direlokasi

7 Januari 2026 - 17:56 WITA

IPM Sulsel Minta Dukungan Pemda Sidrap untuk Sukseskan Muktamar XXIV

7 Januari 2026 - 15:52 WITA

Dandim 1420/Sidrap Ajak Media Selalu Bersinergi

6 Januari 2026 - 15:03 WITA

Trending di Ajatappareng