Menu

Mode Gelap
Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

Ajatappareng · 19 Des 2017 18:24 WITA ·

Ratusan Hektar Sawah di Pinrang Terendam Air


 Ratusan Hektar Sawah di Pinrang Terendam Air Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PINRANG — Hujan yang mengguyur sejumlah daerah selama dua hari ini, berdampak pada tergenangnya areal persawahan di beberapa daerah di Kabupaten Pinrang salah satunya adalah di Kecamatan Tiroang.

Kadistanhorti Pinrang, Andi Calo turun langsung untuk melihat kondisi dan situasi areal persawahan yang terendam banjir di Kecamatan Tiroang, Selasa (19/12) sore.

“Hari ini kami meninjau wilayah yang terkena banjir khususnya di Kecamatan Tiroang. Berdasarkan data yang didapati, diantara 5 kelurahan yang ada, yang terluas adalah di Kelurahan Pammase yaitu sekitar 400 ha. Sementara di kelurahan lain ada yang sekitar 15 ha yang terendam,”ujar Andi Calo disela-sela memantau banjir.

Lanjutnya lagi, ia berharap agar debit air tidak akan bertambah dan wilayah yang terendam banjir dapat segera surut.

Sementara itu, Kepala Seksi Perlindungan Tanaman Disntanhorti Pinrang, Sukur yang ikut dalam kunjungan tersebut, menuturkan bahwa salah satu masalah yang dihadapi saat banjir seperti ini adalah serangan keong mas yang menyerang tanaman padi.

Kadistanhorti Pinrang menghimbau agar semua PPL terus memantau kondisi persawahan dan segera melaporkan perkembangannya, pihaknya akan mengupayakan bantuan benih jika memang terdapat pertanaman padi yang rusak. (Jamal Pabbicara/ajp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

UPT SD Negeri 10 Benteng Raih Juara Terbaik 1 di Ajang Junior’s Futsal Cup

21 Juli 2024 - 19:23 WITA

Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang

17 Juli 2024 - 12:47 WITA

Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang

16 Juli 2024 - 21:16 WITA

PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan

16 Juli 2024 - 18:48 WITA

Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades

15 Juli 2024 - 16:49 WITA

Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

14 Juli 2024 - 20:38 WITA

Trending di Ajatappareng