Menu

Mode Gelap
Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

Ajatappareng · 25 Jul 2018 18:28 WITA ·

Satgas TMMD Kodim 1420 dan Mahasiswa Suntik Vaksin SE Inaktif Sapi Milik Warga


 Satgas TMMD Kodim 1420 dan Mahasiswa Suntik Vaksin SE Inaktif Sapi Milik Warga Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Satgas TMMD ke 102 bersama-sama dengan Mahasiswa KKN Unhas bantu penyuntikan sapi warga dalam rangka pencegahan penyakit di Dusun Toddang asa Desa Botto Kecamatan Pituriase Kabupaten Sidrap, Rabu (25/07/2018).

Penyuntikan yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD ke 102 bersama Mahasiswa KKN Unhas Bakti Negara terhadap 11 ekor sapi warga di Dusun Toddang asa, merupakan penyuntikan Vaksin SE Inaktif sebagai langkah pencegaha penyakit ngorok terhadap hewan ternak sapi warga di lokasi TMMD.

Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Eko Paskah.HN saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD ke 102 bersama-sama dengan Mahsiswa KKN salah satu kegiatan non fisik dalam membantu pemerintah daerah meningkatkan kualitas serta membantu menjaga kesehatan para hewan ternak warga dilokasi TMMD.

“Dikarenakan mata pencaharian masyarakat dilokasi TMMD desa Botto selain dalam bidang pertanian, sebagian besar warga di desa tersebut beternak sapi secara turun temurun,” ujarnya.

Sementara itu, salah satu peternak sapi di dusun toddang asa menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan Satgas TMMD ke 102 bersama para Mahasiswa.

“Saya berterimah kasih kepada Pemerintah daerah, bapak-bapak TNI dan anak-anak mahasiswa karena selain membantu kami dalam pembangunan irigasi, juga memberikan perhatian kepada hewan ternak kami di desa ini,”pungkasnya. (asp/ajp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

UPT SD Negeri 10 Benteng Raih Juara Terbaik 1 di Ajang Junior’s Futsal Cup

21 Juli 2024 - 19:23 WITA

Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang

17 Juli 2024 - 12:47 WITA

Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang

16 Juli 2024 - 21:16 WITA

PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan

16 Juli 2024 - 18:48 WITA

Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades

15 Juli 2024 - 16:49 WITA

Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

14 Juli 2024 - 20:38 WITA

Trending di Ajatappareng