Menu

Mode Gelap
Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten Pemdes Otting Gelar Pelatihan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

Ajatappareng · 1 Mei 2018 23:30 WITA ·

Dapat Jabatan Baru, Ini Pesan Kepala Jasa Raharja Parepare


 Dapat Jabatan Baru, Ini Pesan Kepala Jasa Raharja Parepare Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PAREPARE –Kepala Jasa Raharja Cabang Parepare, Abdillah mendapat promosi jabatan ke Pekanbaru Riau sebagai Kepala Bagian Operasional Jasa Raharja.

Hal itu diinformasikan melalui pesan WhatsAppnya kepada beberapa rekan media di Parepare, Selasa (1/5/2018).

Pesan siaran yang berisi pemberitahuan pindah tugas ke Pekanbaru, Riau ini dibagikan, dengan mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kerjasama dari berbagai pihak

“Terima kasih selama ini sudah menjadi rekan kerja, mohon maaf bila ada salah kata dan tindakan selama berinteraksi. Keep in touch, jaga silahturahmi. Insya Allah jumpa dilain waktu, saya bangga dan terhormat bisa kenal kawan-kawan semua,” katanya

Abdillah mengabdi di Kota Parepare selama satu tahun satu bulan. Sementaraelama di Parepare dirinya pun berhasil mencetuskan peningkatan pelayanan kepada masyarakat melalui Prime Service.

“Tentunya semua program yang kami laksanakan terwujud berkat bantuan dari rekan-rekan media juga,” beber Abdillah.

Diketahui, sosialisasi program yang telah digalakkan pun melibatkan berbagai lapisan. Seperti kepolisian, kejaksaan, aparatur pemerintah, lembaga pemerintah, mahasiswa, pelajar, dan komunitas bikers. (mp1/ajp)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

KPU Pinrang Terima Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Perseorangan

13 Mei 2024 - 22:43 WITA

Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan

13 Mei 2024 - 20:45 WITA

Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten

13 Mei 2024 - 13:37 WITA

Pemdes Otting Gelar Pelatihan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana

13 Mei 2024 - 11:45 WITA

PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

29 April 2024 - 14:29 WITA

Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani

29 April 2024 - 07:47 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.