AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Komunitas Muda Manfaat menggelar kegiatan sosial dengan menyambangi Panti Asuhan Sejati, Rappang, Sidrap,” Minggu (19/5/2019)
Komunitas anak muda yang lahir diawal tahun 2019 ini memang sedang gencar-gencarnya melaksanakan berbagai kegiatan sosial. Di bulan Ramadhan ini, komunitas Muda Manfaat melaksanakan “Quality Time bersama Anak Yatim”.
Muh. Fitrah, selaku ketua pelaksana pada kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk realisasi dari program Muda Manfaat.
“Insya Allah, kegiatan yang kita laksanakan ini adalah salah satu Program dari Muda Manfaat di bulan Ramadhan ini,” kata Fitrah
Pada kegiatan kali ini, memadukan beberapa jenis kegiatan, seperti Nongkrong Manfaat, Buka Puasa hingga Sahur bersama. Sebelum meninggalkan lokasi, teman-teman pengurus juga melaksanakan Bakti Sosial di sekitar Panti Asuhan Sejati Muhammadiyah Rappang.
Ketua Komunitas Muda Manfaat, Wawan Gunawan, mengatakan Muda Manfaat bergerak atas dukungan semua pihak.
“Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah ikut membantu Komunitas ini untuk terus bergerak, kita berdoa saja, semoga yang kita laksanakan ini bisa bermanfaat, terkhusus untuk saudara-saudara kita di Panti asuhan. Semoga kita semua tetap Istiqomah dijalan Allah,” kata Wawan
Komunitas Muda Manfaat Sidenreng Rappang ini bergerak di bidang Sosial Kemanusiaan dengan merangkul anak-anak Muda yang memiliki jiwa Sosial yang tinggi,” pungkasnya (asp/ajp)