AJATAPPARENG.ONLINE, BARRU — Kafilah Kecamatan Barru kembali meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Qur’an tingkat Kabupaten Barru tahun 2022.
Mereka dinyatakan juara umum tahun ini dan dua tahun lalu Kecamatan Ibu Kota Kabupaten Barru ini pernah diraihnya. Andaikan dua tahun yang akan datang Kecamatan Barru sukses mempertahankan juara, maka piala bergilir sudah menjadi miliknya.
Penyerahan piala bergilir diserahkan Wakil Bupati Barru, Aska Mappe didampingi Kepala Kementerian Agama DR H.Jamaruddun serta Ketua Panitia Irham Jalil Aliyah yang diterima Camat Barru Andi Hilmanida,S.STP.
Camat Barru, Andi Hilmanida, S.STP mengucapakan rasa syukur karena kafilah dari kecamatannya berhasil kembali juara umum MTQ ke35 Tingkat Kabupaten Barru.
“Saya akan terus memotivasi para kafilah untuk terus berprestasi baik dua tahun yang akan datang maupun yang mewakili Barru tingkat Provinsi di Kabupaten Bone,” harapnya
Pada MTQ ke- XXXV tahun 2022 Kecamatan. Barru meraih 7 emas ,4 perak dan 3 perunggu.Juara II Kecamata n Tanete Rilau 3 emas, 7 perak dan 2 perunggu.Juara III bersama Kecamatan Mallusetasi yaitu 4 emas,3 perak dan 2 perunggu dan Pujananting 4 emas ,2 perak dan lima perunggu.Menyusul Kecamata Tanete Riaja 4 emas, 2 perak dan 4 perunggu,Kecamatan Soppeng Riaja 0 emas,3 Perak dan 6 perunggu serta kecamatan Balusu 0 emas,2 perak dan dua perunggu. (dck)