Menu

Mode Gelap
Pj Bupati Pinrang Kunjungan ke Kantor Pengadilan Negeri Pinrang Pilkada Enrekang, NasDem Siapkan Paket YR – A Tenri Liwang Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten

Fokus · 29 Jul 2023 10:26 WITA ·

Enrekang Raih 3 Penghargaan pada HKG ke-51 Sulsel


 Enrekang Raih 3 Penghargaan pada HKG ke-51 Sulsel Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, MAKASSAR — TP-PKK Enrekang dianugerahi 3 penghargaan pada puncak Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51 Tingkat Sulsel. Acara berlangsung di Hotel Myko Makassar, Jumat (28/7/2023).

Tiga penghargaan yang didapatkan PKK Enrekang yakni; Penggerak Pemberdayaan dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Sulsel pasca Pandemi, untuk Ketua TP-PKK Kab. Enrekang Dra. Hj. Johra, B.

Kedua, Juara dua lomba 10 program pokok PKK dalam hal ini pemanfaatan Lahan Pekarangan yang diwakili oleh Desa Singki Kecamatan Anggeraja. Ketiga, Juara harapan tiga Lomba Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital ( PAAREDI ) yang diwakili oleh Desa Parinding Kecamatan Baraka.

Ketua TP-PKK Enrekang Hj Johra MB yang diwakili Hj Halifa Bando menerima piagam penghargaan ini. Ia menyampaikan terima kasih atas bimbingan dari Pemprov Sulsel dan TP-PKK Sulsel.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kita untuk terus memacu 10 program pokok PKK, utamanya dalam percepatan penurunan stunting,” ujarnya.

Ketua TP PKK Sulsel Naoemi Octarina dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para seluruh kader. Peran kader PKK, kata Naoemi, sangat membantu  program pemerintah, seperti aksi penurunan stunting dan upaya perbaikan gizi keluarga.

Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman juga berterima kasih, dan merasa berutang kepada kader PKK yang berkat kerja ikhlasnya sangat banyak membantu pemerintah.

“Sampai-sampai OPD pun kalah dengan kinerja PKK yang luar biasa. Kita banyak berutang budi pada PKK yang sangat diandalkan dalam membimbing kelurga, anak-anak dan masyarakat,” kata Gubernur.

Selain 3 penghargaan ini, TP-PKK Enrekang sebelumnya juga sukses mempersembahkan 2 gelar juara pada 2 event. Masing-masing juara 1 pada Festival Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) Berbasis Pangan Lokal yang digelar Dinas Ketahanan Pangan Sulsel. Dan juara 2 pada Lomba Masak Serba Ikan (LMSI) yang dilaksanakan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulsel bekerjasama dengan TP-PKK Sulsel. (*)

Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Perekrutan Penyelenggara Ad Hoc di Sidrap Menuai Kontroversi

18 Mei 2024 - 21:17 WITA

Maksimalkan Layanan, CEO Annur Gruop Kembali Bimbing Manasik KBIHU Annur di Madinah

18 Mei 2024 - 18:52 WITA

Lulusan Ponpes Al-Wahid Pape Raih Nilai Tertinggi di Al Azhar Kairo Mesir

18 Mei 2024 - 11:53 WITA

Pj Bupati Pinrang Kunjungan ke Kantor Pengadilan Negeri Pinrang

17 Mei 2024 - 16:20 WITA

Survei Elektabilitas, Syaharuddin Alrif Unggul di Pilkada Sidrap

16 Mei 2024 - 20:55 WITA

Pilkada Enrekang, NasDem Siapkan Paket YR – A Tenri Liwang

16 Mei 2024 - 20:11 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.