Menu

Mode Gelap
Rakerprov IMI Sulsel Bakal Pilih Ketua IMI Kabupaten/Kota, Target Pembentukan 24 Pengurus Daerah Bupati Sidrap Warning Pengusaha Tambang Patuhi Regulasi Kapolres Barru minta Pemudik tak Segan Istirahat di Posko Mudik Buka Puasa Bersama PT Cahaya Mario Grup, Bupati Tekankan Pentingnya Kepedulian Pengusaha Gubernur Sulsel Dorong Digitalisasi Demi Percepat Akses Keuangan Daerah

Sidrap · 21 Mar 2025 11:52 WIB ·

Indahnya Berbagi! Polisi di Watang Sidenreng Tebar Kebahagiaan dengan Parsel Lebaran


 Indahnya Berbagi! Polisi di Watang Sidenreng Tebar Kebahagiaan dengan Parsel Lebaran Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP, – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di Bulan Suci Ramadhan, Polsubsektor Watang Sidenreng Polres Sidrap menyatakan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan membagikan Parsel Lebaran kepada warga yang membutuhkan, Jumat (21/03/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendekatkan diri kepada masyarakat serta membantu mereka yang membutuhkan bantuan agar dapat merayakan Idul Fitri bersama dengan lebih bahagia.

Kapolsubsektor Watang Sidenreng IPDA As’ad Usman menyampaikan bahwa bantuan ini adalah Bukti Polri Hadir Untuk Masyarakat dan wujud kepedulian terhadap kondisi sosial di lingkungan sekitar. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan. Semoga Parsel Lebaran ini bisa sedikit meringankan beban dan membawa kebahagiaan di Hari Raya,” ujarnya.

Paket yang dibagikan berisi kebutuhan pokok seperti, minyak goreng, gula, sirup, susu dan bahan makanan lainnya. Masyarakat yang menerima bantuan tampak bersyukur dan mengapresiasi langkah kepolisian dalam membantu mereka.

“Saya sangat berterima kasih kepada bapak-bapak Polisi yang peduli dengan kami. Bantuan ini sangat berarti bagi keluarga kami untuk menyambut Lebaran,” ungkap salah satu warga penerima manfaat.

Kegiatan sosial ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk berbagi kebaikan di bulan penuh berkah ini. (asp)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Perkelahian Dua Wanita di Sidrap Bikin Heboh, Ini Fakta di Baliknya!

22 Maret 2025 - 12:27 WIB

Tebar Berkah Ramadan, An-Nur Maarif Bantu Masyarakat dengan 1,5 Ton Beras

22 Maret 2025 - 05:06 WIB

Langkah Konkret Bupati Sidrap: Sekolah Berkualitas, Kesehatan Terjamin

21 Maret 2025 - 17:54 WIB

Sejukkan Ramadhan, Takjil Polsek Baranti Warnai Momen Berbuka

21 Maret 2025 - 15:03 WIB

BRI Sidrap Sosialisasikan KUR untuk Tekan Jeratan Rentenir di Bazar Ramadan

21 Maret 2025 - 13:12 WIB

Andi Insan P Tanri Hadiri Bukber Keluarga Besar Pengusaha Kain Sari dan Sarung India di Sidrap

21 Maret 2025 - 11:42 WIB

Trending di Sidrap