Menu

Mode Gelap
Pinrang Juara Umum STQH XXIII, Sidrap dan Enrekang Masuk 10 Besar Tim Gabungan Pemkab Sidrap Razia Rumah Kost Didemo Mahasiswa Soal THM, Begini Reaksi DPRD Sidrap Taufan Pawe Kunjungan ke Barru, Bahas Dana Transfer Daerah Indonesia – Yordania Kerjasama Sektor Pertanian, 7 Point Disepakati

Eksklusif · 12 Des 2024 17:50 WIB ·

Aprianto Arman, Sosok Inspiratif Pemuda Olahraga Sidrap, Siap Pimpin KONI


 Aprianto Arman, Sosok Inspiratif Pemuda Olahraga Sidrap, Siap Pimpin KONI Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Aprianto Arman, S.T., atau yang akrab disapa Anto Bur, dikenal sebagai pemuda inspiratif Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) yang aktif di berbagai cabang olahraga. Kiprahnya di dunia olahraga, mulai dari bulu tangkis, e-sport, hingga lari, menjadi bukti nyata dedikasi dan semangat mudanya dalam memajukan olahraga di daerahnya.

Anto Bur meyakini, olahraga bukan sekadar untuk menjaga kesehatan, tetapi juga sebagai wadah bagi anak muda Sidrap untuk meraih prestasi dan mengharumkan nama daerah di tingkat nasional dan internasional.

Perjalanan organisasinya dimulai dari Ketua Ikatan Pemuda Mahasiswa Indonesia (IPMI) Pusat Kabupaten Sidrap, dan kini ia menjabat sebagai pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) BPD Sulawesi Selatan. Pengalaman dan posisinya di organisasi tersebut semakin mengukuhkan Anto Bur sebagai sosok pemuda visioner dan berintegritas, menjadi panutan bagi generasi muda Sidrap.

Dukungan untuk maju memimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sidrap mengalir deras dari kalangan pemuda dan komunitas atlet di berbagai cabang olahraga. Dukungan ini menjadi motivasi bagi Anto Bur untuk memberikan yang terbaik bagi kemajuan olahraga Sidrap.

“Ini adalah cikal bakal semangat saya untuk berusaha menjadi harapan bagi Sidrap dalam dunia olahraga. Jika Tuhan mengizinkan dan senior-senior memberikan restu, saya siap membawa KONI Sidrap lebih maju,” ujar Anto Bur.

Dengan semangat kolaborasi dan visi besar, Aprianto Arman optimistis dapat membawa KONI Sidrap ke arah yang lebih baik. Harapan besar kini tertuju padanya untuk terus memberikan kontribusi nyata, memajukan prestasi olahraga, dan mengangkat nama Kabupaten Sidrap di kancah nasional bahkan internasional.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemkab Sidrap Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Sosialisasi Sekolah Rakyat Kemendagri

21 April 2025 - 08:22 WIB

Wabup Sidrap Apresiasi Semangat Peserta Ujian Paket C di PKBM Harapan Jaya

21 April 2025 - 08:14 WIB

Wakil Bupati Sidrap Tekankan Pentingnya Disiplin dan Tanggung Jawab ASN

21 April 2025 - 08:07 WIB

Pemkab Sidrap Dukung Penuh Pengembangan Bakat Generasi Muda Lewat Ajang AMKM 2025

21 April 2025 - 08:00 WIB

Dr. Bunyamin M. Yapid: Ibadah Ritual dan Sosial, Kunci Haji Mabrur

21 April 2025 - 05:31 WIB

Sirkuit Puncak Mario Kembali Hidupkan Gairah Otomotif Lewat SCR dan SSCP 2025

20 April 2025 - 13:24 WIB

Trending di Eksklusif