AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sidenreng Rappang melakukan pengumpulan Zakat dan Infak mulai dari Bulan Januari hingga April 2024.
Ketua Baznas Sidrap, H Mustari S. SHi, Kamis (30/5/2024) mengatakan hingga saat ini, Pengumpulan Zakat dan Infak sudah terkumpul kurang lebih Rp2,5 Milyar.
Rinciannya, untuk pengumpulan zakat berjumlah kurang lebih, 1,2 Milyar dan pengumpulan Infak kurang lebih 1,2 Milyar.
Sementara untuk pendistribusian Zakat dan Infak hak Amil) kurang lebih 2,1 Milyar dan pendistribusian Zakat dan Infak (tanpa hak Amil) kurang lebih Rp1,8 Milyar.
H. Mustari menambahkan untuk target tahun 2024 Pengumpulan Zakat Infak dan Pendistribusian Zakat dan Infak masing-masing Rp7 Milyar.
“Kita harus tetap berupaya untuk terus bersosialisasi agar masyarakat bisa percaya dengan Baznas Sidrap,” ucap Mustari
Untuk itu kami mengajar seluruh elemen untuk menyalurkan zakatnya melalui amil zakat resmi seperti Baznas untuk menghimpun zakat dari seluruh elemen masyarakat dan dimanfaatkan untuk masyarakat yang membutuhkan.
Dr Wahidin Arrafani menambahkan untuk mencapai target pengumpulan dan dan penyaluran perlu adanya semangat kolaborasi dan kerjasama dengan UPZ yang ada di Kabupaten Sidrap.
Untuk itu, kami mengajar seluruh elemen untuk menyalurkan zakatnya melalui amil zakat resmi seperti Baznas untuk menghimpun zakat dari seluruh elemen masyarakat dan dimanfaatkan untuk masyarakat yang membutuhkan
Terpisah Wakil II Bidang Pendistribusian Imran Burhanuddin SAg didampingi oleh Wakil Ketua IV, Drs Madaling mengatakan untuk bantuan banjir yang melanda Sidrap kemarin itu telah dikucurkan kurang lebih Rp157 Juta Rupiah.
“Dana yang kami kucurkan untuk musibah banjir yang melanda Kabupaten Sidrap kurang lebih Rp157 Juta,” pungkasnya. (asp)