Menu

Mode Gelap
Sasar Sekolah Terpencil, Dinas Perpustakaan ‘Bikin Senyum’ Siswa di Pitu Riase Jaksa Garda Desa, Cara Jitu Antisipasi Korupsi di Desa dan Kelurahan Hadiri Gelar Operasional TW II, Polres Sidrap Komitmen Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik Curi Alat Bangunan Senilai Rp10 Juta, Buruh Diringkus Tim Basket Putri NL Family Rappang Juara Bupati Cup I, Final Putra Terhenti Cuaca Hujan

Edukasi · 30 Jan 2025 04:22 WITA ·

Bupati Terpilih Sidrap Tinjau Sekolah, Janjikan Pendidikan Lebih Baik


 Bupati Terpilih Sidrap Tinjau Sekolah, Janjikan Pendidikan Lebih Baik Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Terpilih Kabupaten Sidenreng Rappang, H. Syaharuddin Alrif, didampingi Wakil Bupati Nurkanaah, Camat Maritengngae Andi Surya, serta Kadis Pendidikan Faizal Sehuddin, melakukan kunjungan kerja ke SDN 11 Pangkajene. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta memantau langsung kondisi pendidikan dasar di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya, H. Syaharuddin Alrif menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Sidrap.

“Kami akan memastikan sekolah-sekolah memiliki fasilitas yang memadai dan menciptakan lingkungan yang mendukung pembelajaran kreatif serta inovatif,” ujarnya.

Ia juga menyoroti pentingnya peran guru sebagai garda terdepan dalam membentuk karakter generasi muda.

“Pemerintah akan terus mendukung kesejahteraan dan profesionalisme para pendidik agar mereka dapat memberikan yang terbaik bagi anak-anak kita,” tambahnya.

Kunjungan ini juga diisi dengan dialog interaktif bersama siswa, di mana H. Syaharuddin memberikan motivasi agar mereka tetap semangat dalam belajar.

“Kalian adalah masa depan Sidrap. Belajarlah dengan tekun dan jangan takut untuk bermimpi besar,” pesannya kepada para siswa.

Selain berdialog, H. Syaharuddin juga meninjau kondisi ruang kelas serta sarana pendidikan lainnya. Ia berjanji akan mengevaluasi dan meningkatkan fasilitas yang masih kurang agar proses belajar-mengajar dapat berjalan optimal.

Pihak SDN 11 Pangkajene menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan oleh pemerintah daerah. Mereka berharap perhatian terhadap dunia pendidikan di Sidrap terus berlanjut demi mencetak generasi yang unggul dan berdaya saing. (asp)

 

Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polres Sidrap Ungkap Kasus Pencurian dan Arisan Bodong

18 Juli 2025 - 14:50 WITA

Alumni Agribisnis UMS Rappang, Nurul Ainun Mulai Karir di TPK Stunting Kecamatan Baranti

18 Juli 2025 - 12:15 WITA

Hari Kedua Pembersihan, Lurah Babar Ajak Warga Arawa Wujudkan Lingkungan Bersih dan Tertata

18 Juli 2025 - 12:09 WITA

Pasar Menjanjikan, Mahadewa.ID Buka Cabang ke-15 di Sidrap

18 Juli 2025 - 10:39 WITA

Sasar Sekolah Terpencil, Dinas Perpustakaan ‘Bikin Senyum’ Siswa di Pitu Riase

17 Juli 2025 - 16:48 WITA

Gotong Royong Jadi Solusi, Lurah Babar dan Warga Bersihkan Ruas Jalan Strategis

17 Juli 2025 - 16:38 WITA

Trending di Fokus