Menu

Mode Gelap
UMKM Panker Resah, Tiap Malam Minggu ‘Dipalak’ Rp50 Ribu Inspektorat Sidrap Telusuri ASN dan PPPK Rangkap Jabatan di BPD Desa Putra Bila Riase Sidrap Sukses Buka Rumah Makan di Batam, Jamu 9 Bupati  Rekanan Proyek Irigasi di Amparita Sebut Pengecoran Terkendala Cuaca Proyek Irigasi BBWS Senilai Rp8 Miliar di Sidrap Molor

Mahasiswa · 25 Mar 2025 07:13 WITA ·

HIMAGRI UMS Rappang Gelar Buka Puasa Bersama dan Aksi Berbagi Takjil


 HIMAGRI UMS Rappang Gelar Buka Puasa Bersama dan Aksi Berbagi Takjil Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Himpunan Mahasiswa Agribisnis (Himagri) Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang menggelar kegiatan buka puasa bersama serta aksi berbagi takjil kepada masyarakat.

Acara ini dihadiri oleh keluarga besar Himagri, termasuk mahasiswa, alumni, serta dosen Agribisnis yang turut serta dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan.

Kegiatan ini diawali dengan aksi berbagi takjil yang berlangsung di sepanjang Jalan Raya. Para mahasiswa dengan antusias membagikan paket takjil kepada pengendara dan pejalan kaki sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan suci Ramadhan.

Ketua Himagri, Arhan S mengatakan kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antaranggota, tetapi juga menumbuhkan jiwa sosial di kalangan mahasiswa.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun sebagai bagian dari tradisi keluarga besar Agribisnis,” ujarnya.

Para dosen yang hadir pun mengapresiasi inisiatif mahasiswa dalam menyelenggarakan acara ini.

Mereka berharap mahasiswa Agribisnis terus aktif dalam kegiatan sosial dan membangun solidaritas yang kuat di lingkungan akademik maupun masyarakat.

Dengan adanya acara ini, Himagri berharap dapat terus berkontribusi dalam membangun kebersamaan serta menanamkan nilai-nilai sosial yang tinggi, baik dalam lingkup kampus maupun di tengah masyarakat luas. (asp)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pengendara Keluhkan Tarif Parkir Rp10 Ribu, Kadishub Sidrap Tegaskan Wajib Karcis

23 Januari 2026 - 17:23 WITA

UMKM Panker Resah, Tiap Malam Minggu ‘Dipalak’ Rp50 Ribu

23 Januari 2026 - 16:22 WITA

Ketua Prodi Ilmu Perikanan UMS Rappang Resmi Menyandang Gelar Insinyur dari UGM

22 Januari 2026 - 08:24 WITA

Inspektorat Sidrap Telusuri ASN dan PPPK Rangkap Jabatan di BPD Desa

21 Januari 2026 - 19:33 WITA

Bulog Sidrap Akui Gudang Rp25,4 Miliar Belum Kantongi PBG, Izin Masih Berproses

21 Januari 2026 - 16:30 WITA

Prodi Bisnis Digital UMS Rappang Lepas Mahasiswa Magang Internasional ke Taiwan Gelombang III

21 Januari 2026 - 15:27 WITA

Trending di Bisnis

Sorry. No data so far.